• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

5 Game Sepak Bola Android Terbaik yang Bikin Piala Dunia Makin Seru

Share

5 Game Sepak Bola Android Terbaik yang Bikin Piala Dunia Makin Seru

Game Sepak Bola Android – Ajang Piala Dunia 2018 adalah momen yang ditunggu-tunggu bagi para ‘penggila bola’ karena hanya diadakan setiap empat tahun sekali. Tahun ini, para pengembang game pun juga ikut menyemarakkan berlangsungnya Piala Dunia dengan berbagai macam pilihan permainan sepak bola yang menjadi andalan.

Tidak hanya game konsol saja, permainan berbasis smartphone pun juga turut menarik perhatian, terutama ponsel bersistem operasi Android. Berikut adalah daftar game sepak bola Android terbaik yang layak untuk dicoba, Toppers!

Baca Juga: 8 Penyanyi dan Lagu Resmi Piala Dunia Terpopuler Sepanjang Masa

Game Sepak Bola Android Terbaik dan Terbaru

Soccer Star 2018

Soccer Star menyediakan permainan sepak bola yang realistis dengan grafis yang halus. Kamu dapat memainkan berbagai kompetisi penting sepak bola dunia mulai dari UEFA League, Cup, League, Champions League dan mengantarkan tim kamu untuk menjadi tim terbaik dalam sepak bola dunia. Game ini menghadirkan pengalaman menjadi manajer yang harus dengan sigap memilih kontrak dan sponsor.

Selain itu, kamu juga bisa memilih secara bebas mode training permainan seperti penalty shootout, free kick, assist the striker yang dapat meningkatkan kemampuan sepak bola pemain dari tim kamu dengan lebih cepat.

Dream League Soccer

Secara keseluruhan, cara permainan game ini kurang lebih sama dengan FIFA, namun tanpa ada tambahan kontrak pemain atau transfer antar klub. Dream League Soccer tidak hanya memberikan kamu kontrol pemain saat pertandingan berlangsung, tapi kamu juga menjadi manajer dari sebuah tim yang bernama Dream FC.

Untuk memilih pemain, kamu bisa melakukannya dari transfer market dan membelinya menggunakan nominal koin tertentu sesuai dengan tingkat keahlian yang kamu cari. Koin ini dapat kamu peroleh dengan melakukan permainan, menyelesaikan pencapaian tertentu atau dengan menonton iklan.

Real Football

Real Football menghadirkan permainan sepak bola dengan variasi pemain dan klub resmi yang dapat dipilih sesuai keinginan. Dengan mode permainan lengkap seperti Exhibition Matches, Leagues, dan International Cup, hingga Training Mode. Selain itu, kamu juga bisa melakukan kustomisasi pengaturan tidak hanya untuk tim yang kamu pilih saja, tetapi juga untuk stadion bahkan taktik bermain.

Yang paling menarik adalah, Real Football memberikan kamu akses untuk saling berkomunikasi dengan pemain lain. Kamu bahkan bisa melakukan sharing gambar atau video dari tim andalan kamu. Seru banget, kan?

baner Maret Mantap

Baca Juga: Intip Megahnya 12 Stadion Piala Dunia 2018 di Rusia

Pro Evolution Soccer (PES) 2018

Setelah sukses dengan game versi PC-nya, Pro Evolution Soccer (PES) kini juga sudah mengeluarkan versi game untuk pengguna smartphone. PES 2018 menghadirkan grafis dan performa yang mumpuni, dengan beban yang tergolong ringan untuk dimainkan di smartphone kamu.

Permainan yang disediakan pun lebih lengkap karena kamu bisa merasakan pengalaman bermain bola para profesional dengan cara mengatur pemain serta klub favoritmu.

FIFA Soccer

Berbicara tentang game sepak bola tidak akan bisa dilakukan tanpa mengikutsertakan game keluaran dari FIFA sebagai organisasi utama penyelenggara Piala Dunia. FIFA Soccer menawarkan permainan sepak bola yang telah berlisensi dan menyerupai Piala Dunia aslinya.

Tidak hanya itu saja, sebagai game resmi, FIFA Soccer juga menyediakan pemain-pemain andalan dari berbagai 550 klub berbeda, bahkan pemain-pemain andalan dari masa ke masa. Dengan fitur tambahan Leagues, kamu bisa memainkan game ini bersama dengan pemain-pemain lain dari seluruh dunia.

Baca Juga: 21 Daftar Lengkap Bola Resmi Piala Dunia dari 1930 hingga 2018

Nah, itulah daftar 10 game sepak bola terbaik yang dapat kamu mainkan di smartphone kamu, Toppers! Daftar game di atas bisa menjadi pilihan bagi para gamers yang juga penggila bola untuk dimainkan di waktu senggang atau sebelum pertandingan tim andalan kamu berlangsung.

Buat kamu yang ingin memainkan game sepak bola di konsol lain, jangan lupa cek variasi konsol game pilihan yang tersedia lengkap dengan harga termurah hanya di Tokopedia!

voucher google play
© 2009-2025, PT Tokopedia