Ingin tahu bagaimana rasanya menjadi koki profesional? Yuk, mainkan 10 game memasak online terbaik berikut ini.
Memasak merupakan kegiatan yang bisa menjadi hobi. Meracik masakan melalui berbagai bahan dan bumbu memang menyenangkan, Toppers.
Nah, bagi kamu yang hobi memasak, bermain game memasak online pasti akan memberiksan sensasi menyenangkan yang sama seperti ketika kamu sedang memasak betulan, Toppers.
Lantas, game memasak apa saja yang paling enak dimainkan? Yuk, simak rekomendasi game memasak online terbaik dan terbaru berikut ini!
Rekomendasi Game Masak Online
Isi waktu luang dengan berbagai pilihan game memasak online yang seru dan menarik. Ini dia beberapa rekomendasinya!
1. Cooking Mama: Let’s Cook!
Mama sering memasak makanan yang sering tak terlupakan, bahkan kerap diingat hingga hari tua.
Game ini hadir mengingatkan kita bahwa makanan ibu menjadi momen yang sangat indah dan sulit dilupakan.
Bagi kalian yang ingin merasakan menjadi “seorang ibu” tentu tidak salah untuk mencoba game yang satu ini.
2. Papa’s Freezeria

Sumber gambar: amazon
Memakan es krim merupakan kegiatan yang menyenangkan, apalagi menghadapi hari yang cukup panas.
Di game Papa’s Freezeria kalian akan diajak menjajahkan es krim sekaligus meracik komposisi rasa yang pas dan sesuai permintaan pelanggan.
Papa’s Freezeria menjadi game yang patut kalian mainkan yang mengaku sebagai seorang pencinta es krim sejati.
3. Cooking Joy

Sumber gambar: apkpure
Chef menjadi cita-cita yang diinginkan bagi sebagian orang. Memasak dengan ilmu, juga hobi yang dibayar menrupakan kepuasan tersendiri.
Di Cooking Joy kalian berperan sebagai seorang chef handal yang harus menyajikan berbagai macam menu. Tertarik mencoba profesi sebagai chef, Toppers?
4. Crazy Chef

Sumber gambar: apkpure
Memasak dengan kecepatan tinggi? Mode game ini cocok bagi kalian yang ingin merasakan sensasi bekerja di restoran cepat saji.
Waktu merupakan hal yang penting dan pelanggan terus menunggu makanannya sampai. Ayo, tantang diri kalian dalam game masak yang menyajikan berbagai macam menu. Cetak rekor kecepatan dan puaskan para pelanggan di restoran kalian.
5. Tasty Chef

Sumber gambar: apkpure
Sistem memasak yang kurang lebih sama dengan Crazy Chef, namun kalian dapat meningkatkan keahlian kalian di depan para bintang.
Bila sukses dalam menyajikan makanan di setiap tahap, maka bersiaplah memasak makanan bagi para artis terkenal.
Bertualang menjadi juru masak di setiap kota dan sediakan makanan terbaik bagi setiap pelanggan.
Dilengkapi dengan animasi yang sangat imut dan semakin menawan dengan cerita yang menghibur.
6. Cooking Day

Sumber gambar: apkpure
Memasak terus menerus hingga memahami semua menu yang terkenal menjadi tujuan di game Cooking Day.
Kalian diajak mencoba memasak beragam menu yang terkenal dengan berbagai macam komposisi yang tersedia.
Kalian juga akan bertualang memberikan makanan kepada para pelangaan seperti biasa, namun dengan cara memasak yang baik dan benar.
Tertarik merasakan serunya menjadi seorang chef yang terkenal? Maka, game satu ini wajib kalian coba.
7. Ramen Craze

Sumber gambar: ourplay
Ramen Craze menghadirkan game yang dikhususkan bagi kalian yang gemar akan animasi khas Jepang.
Karena di sini kalian membawa menu-menu khas Jepang serta grafis yang cukup ikonik.
Pengalaman memasak dan bertualang layaknya film anime Shokugeki no Shouma mungkin dapat kalian rasakan di game Ramen Craze.
Tentu tidak ada salahnya mencoba, aplagi sekaligus belajar tentang komposisi kuliner Jepang seperti Ramen dan sebagainya.
8. Cook It!

Sumber gambar: andropalace
Simulasi memasak yang berbeda dengan beragam menu yang dapat kalian buat dengan panduan menu yang tersedia.
Tidak usah ragu, jadilah chef nomor satu sekaligus belajar mengenal komposisi masakan yang ada.
Cook It! Juga memiliki fitur serta menu yang lebih beragam. Tidak salah bila mencoba game yang satu ini, Toppers tertarik?
9. Cooking Fest

Sumber gambar: apkpure
Memasak untuk lingkungan yang berbeda tentu menyulitkan, pernahkah kalian membayangkannya?
Cooking Fest mengajak kalian memasak ke seluruh lapisan masyarakat, baik restaoran, food truck dan gelaran festival.
Memiliki cerita yang menarik serta kecepatan dan ketelitian dalam menyajikan makanan. Tentu kepuasan pelanggan menjadi prioritas dan gagal memasak bukanlah pilihan.
10. The Cooking Game
Memasak memanglah menyenangkan, namun bagaimana rasanya menjadi seorang chef sekaligus pemilik sebuah restoran? The Cooking Game menawarkan pengalaman bermain yang berbeda.
Selain menjadi game yang dapat diakses di PC melalui Steam, Cooking Game juga memiliki fitur dekorasi bagi kalian yang ingin mengubah penampilan restoran. Pilih juga letak restoran yang cocok serta strategis di dalam sebuah kota.
Sudah 10 game yang sudah kita bahas nih, Toppers. Bagaimana? Tertarik mencoba game memasak yang sangat seru serta melatih ketangkasan bermain?
Selain mampu menikmati permainan yang tersedia, kalian juga dapat mengubah dan mendesain karakter sesuka hati di beberapa game memasak di atas. Penasaran? Yuk, coba!