• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Rekomendasi Build Balmond Tersakit 2021, Damage & Durabilitas Tinggi!

Share

Rekomendasi Build Balmond Tersakit 2021, Damage & Durabilitas Tinggi!

Build Balmond tersakit 2021, beserta emblem hingga battle spell terbaik sebagai hero fighter atau tank yang memiliki durabilitas tinggi.


Balmond merupakan seorang prajurit Orc yang ingin membebaskan rakyat Orc dari kekejaman Blood Demon yang telah memperbudak rakyat Orc selama 30 tahun. Balmond juga berperang di Land of Dawn untuk membalaskan dendam ibunya yang mati di pertempuran itu.

Sebagai hero fighter/tank spesialisasi regen, Balmond memiliki true damage yang tinggi saat menyerang musuh dengan basic attack-nya.

Selain itu, saat menjadi seorang finisher, Balmond akan mengakhirinya dengan cepat. Skill Cyclone Sweep dari Balmond juga akan membersihkan minion sekejap mata.

Balmond bermain gaya roam saat menjelajahi mid atau side lane dengan kontrol yang cukup mudah. Hero dengan kekuatan overpower ini sangat baik digunakan saat push rank dengan menggunakan build terkuat.

Balmond merupakan hero Fighter/Tank yang sangat baik digunakan untuk solo lane atau gank. Hero ini memiliki durabilitas dan damage yang sangat tinggi sehingga cukup diandalkan di dalam tim. Berikut rekomendasi build Balmond tersakit 2021.

top up
Enggak perlu ribet lagi, sekarang top-up pulsa, paket data hingga e-money bisa lebih praktis di sini!

Build Balmond Terkuat

1. Warrior Boots

build balmond
Sumber Gambar: Screenshot MLBB

Item Warrior Boots akan menambah kecepatan gerak Balmond dalam pertandingan. Item yang termasuk ke dalam kategori movement ini memberikan tambahan +22 Physical Defense dan +40 Movement Speed agar pergerakan Balmond semakin gesit.

Item ini memiliki Pasif Unik-Valor: Physical Defense akan meningkat sebanyak 5 hingga 25 setiap kali Balmond menerima Basic Attack dari musuh. Pasif ini berlangsung selama 3 detik.

Baca Juga: Rekomendasi Build Esmeralda Mobile Legends Terbaik 2021

2. Cursed Helmet

build balmond

Cursed Helmet merupakan item defense yang memberikan tambahan +1200 HP dan +25 Magical Defense. Item ini dapat memberikan damage sakit kepada musuh dan sangat cocok dipakai Balmond sebagai hero Tank. 

Pasif skill dari item Cursed Helmet dapat mendukung tambahan damage karena Pasif Unik-Burning Soul yang memberikan 1.5% Magic Damage setara dengan Max HP lawan. Damage akan meningkat sebesar 50% kepada Minion.

3. Bloodlust Axe

build balmond

Bloodlust Axe merupakan item kedua yang cocok digunakan oleh hero Balmond. Item attack ini akan menaikkan durabilitas Balmond dan mempercepat refresh skill hero.

 Item ni dapat memberikan tambahan +70 Physical Attack, +10% Cooldown Reduction, sekaligus membawa atribut tambahan spell vamp sebesar 20%.

4. Brute Force Breastplate

build balmond

Item defense Brute Force Breastplate cocok dipakai Balmond di awal maupun mid game. Item berjenis defense ini memberikan tambahan +770 HP dan +45 Physical Defense. 

Ketika menggunakan Skill atau menggunakan Basic Attack, Pasif Unik-Brute Force akan menambahkan Movement Speed sebesar 3% dan Physical & Magic Defense sebanyak 4. Pasif berlangsung selama 4 detik yang stack hingga 5 kali.

5. Queen’s Wings

build balmond

Item ini paling sering dipakai oleh hero fighter di MLBB saat mid dan late game. Queen’s Wings akan memberikan tambahan Physical Attack sebesar 25, tambahan darah 900, dan 10% Cooldown Reduction.

Pasif Unik-Demonize yang berfungsi untuk mengurangi Damage yang diterima sebesar 30% ketika HP berada di bawah 40% serta meningkatkan Physical Lifesteal Balmond sebesar 40%. Pasif berlangsung selama 5 detik dan memiliki Cooldown selama 60 detik.

6. Immortality

build balmond

Item defense lainnya yang membuat pertahanan Balmond tebal adalah Immortality. Item ini memberikan banyak tambahan darah +800 HP dan +40 Physical Defense.

Immortality akan meningkatkan pertahanan dan durabilitas Balmond, sehingga sulit untuk dikalahkan.

Immortality memiliki Pasif Unik-Immortal: Resurrect 2.5 detik setelah tereliminasi dan memperoleh 15% HP dan shield yang dapat  menyerap 220-1200 damage (Berskala dengan level hero) shield bertahan selama 3 detik. Efek ini memiliki cooldown selama 210 detik. Pasif ini membuat Balmond survive lebih lama.

Baca Juga: Build Alucard Terbaik dan Tersakit 2021, Rekomendasi Pro Player!

Emblem Balmond Tersakit

Emblem yang cocok dipakai oleh Balmond sebagai hero Fighter adalah Custom Fighter. Gunakan susunan 3 Bravery, 3 Invasion dan Talent Festival of Blood agar mendapatkan tambahan physical defense, magic defense, HP, dan Physical Attack. 

Battle Spell Balmond Tersakit

Saat ingin bertarung di Land of Dawn, kamu bisa memilih Flicker atau Execute untuk Battle Spell Hero Balmond. Flicker akan membuat Balmond lebih mudah mengejar lawan atau melarikan diri ke arah tertentu dengan melakukan teleportasi. Execute akan memberikan true damage sebesar 200 (+20 per level) (+10% HP yang hilang) dan mengabaikan shield dari musuh.

Skill Balmond

  • Skill Pasif – Bloodthirst

Balmond memiliki skill pasif bernama BloodThirst. Balmond akan memulihkan 8% dari Max HP ketika mengeliminasi Creep atau Minion, dan 20% Max HP ketika mengeliminasi Hero lawan. Pasif ini akan sangat berguna untuk regenerasi HP ketika sedang melawan minion.

  • Skil 1 – Soul Lock

Skill Soul Lock biasa digunakan untuk mengejar lawan. Balmond melakukan Charge ke depan dan memberikan 150 (+60% Total Physical Attack) Physical Damage kepada lawan yang berada di sepanjang lane tersebut. Jika mengenai Hero musuh, pergerakan Balmond akan terhenti dan menyebabkan efek Slow kepada Hero lawan tersebut sebesar 30%. Skill ini Berlangsung selama 2 detik.

Skill 2 – Cyclone Sweep

Balmond mengayunkan kapak selama 3 detik dan memberikan 50 (+50% Total Physical Attack) Physical Damage kepada lawan yang berada di dekatnya secara terus-menerus. Setiap kali lawan mengenai Cyclone Sweep, Damage akan meningkat 25%, maksimal 100% saat bertarung. 

Skill ini membuat Balmond menghasilkan banyak damage kepada lawan dan dapat membuat Balmond mendapatkan critical jika memakai build yang tepat.

  • Skill 3 – Lethal Counter

Balmond mengangkat kapaknya dan memberikan 400 (+60% Total Physical Attack) + 20% True Damage dari HP target yang telah hilang kepada lawan yang berada dalam area berbentuk kipas di depannya.

Lethal Counter juga menyebabkan efek Slow kepada mereka sebesar 40% selama 2 detik. Memberikan hingga 1300 Damage kepada Unit Non-Hero.

Baca Juga: Rekomendasi Build Nana Tersakit Mobile Legends 2021

Itu dia Toppers build Balmond terbaik beserta emblem, battle spell, dan skill yang langsung bisa kamu coba.

Sebagai Hero Fighter/Tank, Balmond akan memberikan damage yang besar dan pertahanan yang tebal jika memakai build yang tepat;

Push rank Mobile Legends akan semakin mudah dan auto mendapatkan Victory jika dilengkapi hero, skin, dan item terbaik. Beli kebutuhan gaming kamu dengan top up diamond MLBB hanya di Tokopedia.

promo voucher game
Beli voucher game permainan favoritmu dan naikkan levelmu ke tingkat yang lebih tinggi.

Penulis: Zihan Berliana

© 2009-2025, PT Tokopedia