Kenaikan harga emas biasanya dipicu oleh sejumlah penyebab yang sama. Mau tahu apa saja faktor yang memicu kenaikan harga emas?
Emas merupakan logam mulia yang menjadi instrumen investasi favorit. Mengapa emas digemari banyak orang?
Selain karena mudah diperjualbelikan, harga emas juga relatif stabil jika dibandingkan dengan instrumen investasi lainnya. Itulah sebabnya permintaan pasar akan emas selalu meningkat dari waktu ke waktu.
Jika kamu tertarik investasi emas, ada sejumlah hal dasar yang perlu kamu ketahui Toppers. Salah satunya adalah penyebab yang memicu harga emas naik atau turun.
Faktor Harga Emas Naik
Nah, artikel kali ini akan lebih fokus mengulas hal yang menyebabkan harga emas naik. Tanpa panjang lebar lagi, yuk, simak 4 faktor penyebab naiknya harga emas di bawah.
1. Rupiah Melemah Terhadap Dollar
Pergerakan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS ternyata mempengaruhi harga emas lokal, Toppers.
Biasanya, harga emas lokal akan turun ketika rupiah menguat terhadap dolar AS, begitupun sebaliknya harga emas akan naik seiring melemahnya nilai tukar rupiah.
Baca Juga: Investasi untuk Pemula: 8 Alasan Pilih Nabung Emas
2. Bunga Deposito Naik
Salah satu faktor yang juga mempengaruhi naiknya harga emas adalah pergerakan suku bunga bank.
Biasanya, harga emas lokal akan anjlok ketika bank meningkatkan suku bunga deposito. Alasannya, orang akan cenderung menyimpan uangnya dalam bentuk deposito daripada berinvestasi emas.
Namun, ketika suku bunga bank anjlok, biasanya harga emas akan naik.
Baca Juga: 11 Keuntungan Investasi Emas yang Jarang Diketahui Orang
3. Inflasi Tinggi
Inflasi juga berpengaruh terhadap pergerakan harga emas. Ketika nilai mata uang lebih rendah daripada harga barang, orang akan cenderung melindungi kekayaan mereka dengan membeli emas.
Alhasil harga emas mengalami kenaikan karena tingginya permintaan
4. Faktor Ekonomi Dunia
Perkembangan ekonomi global juga bisa mempengaruhi harga emas dunia yang akhirnya akan berpengaruh terhadap harga emas lokal.
Contoh perkembangan ekonomi global adalah perlambatan ekonomi dunia, perang dagang antara AS dan China hingga gejolak politik Eropa akibat isu Brexit.
Baca Juga: Ciri-Ciri INVESTASI BODONG dan Tips Mencegahnya
Setelah mengetahui faktor-faktor di atas, apakah Toppers tertarik untuk mulai berinvestasi emas?