• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

15 Film Chris Evans Terbaik, dari Kartun hingga Super Hero (2021)

Share

15 Film Chris Evans Terbaik, dari Kartun hingga Super Hero (2021)

Chris Evans terkenal dengan perannya sebagai Captain America dalam Avengers. Berikut ini adalah rekomendasi film Chris Evans terbaik.


Chris Evans mengawali karier-nya di dunia akting sejak 2000 melalui serial televisi “Opposite Sex” dan “The Fugitive”. Dia kemudian melanjutkan peruntungannya di Hollywood dengan tampil di sejumlah film layar lebar.

Sosok tampan dengan perawakannya yang gagah dan tatanan rambut rapi tentu menjadi salah satu alasan tokohnya diidolakan oleh banyak wanita.

Karakter ini membuatnya begitu cocok untuk memerankan Captain America. Namun, selain itu sebenarnya Evans membintangi sejumlah film, bahkan ada yang bergenre drama. Nah, selain di Avengers, simak yuk deretan film terbaik yang dibintangi Chris Evans berikut!

Daftar Film yang Dibintangi Chris Evans

1. Knives Out (2019)

chris evans film
Sumber Gambar: IMDb

Film yang satu ini seru banget, nih, Toppers. Kamu yang suka baca novel detektif atau suka cerita berstruktur whodunit, wajib banget nonton.

Di film ini, penonton ikut dibawa dalam investigasi seorang detektif bernama Benoit Blanc, untuk menyelidiki siapa pelaku pembunuhan Harlan Thrombey.

Toppers juga bisa ikut menebak dan menganalisa siapa pelakunya menurut kamu bersama dengan si detektif! Chris Evans memainkan peran sebagai salah satu anggota keluarga dari Harlan Thrombey.

Baca Juga: Urutan Film Marvel Berdasarkan Kronologi Waktu MCU

2. Superpower Dogs (2019)

chris evans film
Sumber Gambar: IMDb

Sebuah film dokumenter dengan Chris Evans sebagai narator ini mengikuti cerita tentang 6 orang anjing.

Seperti judulnya, mereka ini bukan anjing biasa, melainkan anjing yang membantu manusia dan juga melindungi hewan-hewan langka.

3. Sunshine (2007)

chris evans film
Sumber Gambar: IMDb

Sunshine bercerita tentang sekelompok astronot yang berusaha menyelesaikan misi untuk menyelamatkan matahari.

Wah, premis filmnya saja sudah menarik banget! Chris Evans bermain menjadi salah satu dari kru astronot. Film ini untuk kamu, wahai sci-fi lovers!

4. The Losers (2010)

chris evans film
Sumber Gambar: IMDb

Siapa yang mau ikut Chris Evans di sebuah misi super berbahaya? The Losers menceritakan tentang perjalanan tim elit US Special Forces Unit. Film ini diangkat dari komik DC, lho!

5. Street Kings (2008)

chris evans film
Sumber Gambar: IMDb

Chris Evans berperan sebagai detektif yang menyelidiki pembunuhan. Another fun one to watch! Partner dari Detective Paul Diskant(Chris Evans) ini diperankan oleh tak lain dan tak bukan adalah favorit kita semua, Keanu Reeves!

6. Cellular (2004)

film chris evans, daftar film chris evans
Sumber Gambar: Rotten Tomatoes

Chris Evans berperan sebagai Ryan, pria yang harus menemukan perempuan yang meneleponnya secara random tanpa memutuskan sambungan. Ryan harus menerima telepon dari orang tak dikenal yang mengaku diculik dan terpaksa untuk menyelamatkannya.

Film yang disutradarai oleh David R. Ellis ini menerima pujian berkat ketegangan serta adegan aksi dengan tempo cepat dan tentunya akting Evans. Bahkan, Roger Ebert menyebut perannya dalam film inilah yang membuatnya menjadi bintang.

7. What’s Your Number? (2001)

film chris evans, daftar film chris evans
Sumber Gambar: Movie Quotes and More

Film drama romantis yang menghibur ini bercerita tentang seorang wanita bernama Ally (Anna Farris) yang memiliki banyak mantan dan sedang dilanda perasaan insecure karena belakangan merasa nggak bisa menemukan pasangan yang tepat.

Tak habis pikir dengan hidupnya, ia pun meminta bantuan tetangga, Collin. Karakter Collin diperankan oleh Chris Evans itu sendiri. Dalam film ini, Collin menolong Ally dan  mencari tahu apakah salah satu mantannya bisa menjadi jodohnya.

8. Playing it Cool (2015)

film chris evans, daftar film chris evans
Sumber Gambar: VODzilla

Film ini menceritakan tentang ME yang diperankan oleh Chris Evans, ia merupakan seorang penulis yang tidak percaya dengan cinta.

Namun, ia justru jatuh cinta pada seorang wanita diperankan oleh aktris kawakan, Michelle Monaghan. Keduanya bertemu di sebuah jamuan makan malam. Sayangnya, sang wanita sudah bertunangan.

Uniknya, kamu akan melihat sisi lain sosok Chris Evans. Tuntutan peran yang harus ia jalani tidak membuat langkah Evans berhenti. Ia mampu berakting dengan sangat kocak di sebuah film berjenis humor dan drama.

9. Puncture (2011)

film chris evans, daftar film chris evans
Sumber Gambar: IMDb

Berdasarkan kisah nyata, Chris Evans berperan sebagai Mike Weiss seorang pengacara yang juga merupakan seorang pecandu obat terlarang. Ia membantu seorang suster yang menuntut industri fasilitas kesehatan setelah tanpa sengaja terkena AIDS akibat tanpa sengaja tertusuk jarum di rumah sakit.

Film ini menarik karena dipilih sebagai salah satu film yang disorot dalam Tribeca Film Festival.

10. Fantastic Four (2005)

film chris evans, daftar film chris evans
Sumber Gambar: The After Movie Diner

Ini adalah film pertama Evans yang diadaptasi dari komik Marvel sebelum dirinya menjadi pahlawan super bernama Captain America. Evans sendiri berperan sebagai Human Torch atau manusia api.

Fantastic Four sendiri bercerita tentang tim astronaut yang mendapat kekuatan super setelah terpapar radiasi kosmik di luar angkasa dan memanfaatkan superpower itu untuk melawan musuh jahat bernama Doctor Victor Von Doom.

Baca Juga: 23 Film Action Terbaik Sejak Tahun 2017 Hingga 2020

11. Gifted (2017)

film yang dibintangi chris evans, film chris evans terbaik
Sumber Gambar: Film Blerg

Disutradarai oleh Marc Webb, dalam film ini ia berperan sebagai paman dari anak perempuan yang ternyata merupakan jenius dalam matematika. Kejeniusannya ini pun membawa persoalan rumit ketika ia harus melawan ibunya sendiri untuk perebutan hak asuh sang keponakan.

Film drama yang menyentuh hati ini, berhasil menyampaikan pesan emosional dengan alami.

12. Before We Go (2015)

film yang dibintangi chris evans, film chris evans terbaik
Sumber Gambar: Wylie Writes

Drama romantis ini menceritakan tentang dua orang yang nggak saling kenal terjebak di Manhattan, New York saat malam hari dan terpaksa harus mengenal satu sama lain demi melewati malam panjang itu.

Lewat dialog, chemistry, dan akting yang baik, film ini berhasil selamat dari jurang keburukkan yang tentunya tidak lepas dari peran Chris Evans selaku sutradara dari film ini.

13. The Iceman (2013)

film yang dibintangi chris evans, film chris evans terbaik
Sumber Gambar: Movie Review World

The Iceman juga diangkat dari kisah nyata dari seorang pembunuh bayaran bernama Richard Kuklinski (Michael Shannon) yang bekerja selama dua dekade tanpa diketahui oleh keluarganya. Dalam film, Evans berperan sebagai Mr. Freezy, rekan pembunuh bayaran.

Demi peran ini, ia memakai wig panjang dan menumbuhkan janggut yang mana membuat wajahnya semakin menawan.

14. Captain America: The First Avenger (2011)

film yang dibintangi chris evans, film chris evans terbaik
Sumber Gambar: Variety

Chris Evans dan Captain America adalah hal yang melekat satu sama lain. Trilogi Captain America juga dapat disebut sebagai yang terbaik dari Marvel Cinematic Universe (MCU).

Seperti diketahui, film ini mengangkat kisahnya menjadi tentara uji coba hingga menjadi salah satu Avengers yang paling dihormati berkat nilai moralnya yang tinggi.

15. Avengers: Endgame (2019)

film yang dibintangi chris evans, film chris evans terbaik
Sumber Gambar: MCU Cosmic

Aksi Captain America dan kawan kawan membuat penonton terpaku pilu dan banyak sekali momen momen epic yang terjadi pada film ini.

Film Avengers: Endgame berhasil mengikat seluruh kisah MCU dengan kesimpulan yang indah, emosional, menyayat hati, dan penuh harapan yang merupakan pencapaian yang gak dapat disangkal.

Baca Juga: 10 Film Seks Edukasi Terbaik untuk Sarana Pembelajaran

Itulah film terbaik yang dibintangi Chris Evans selama berkarir di dunia perfilman. Terbukti dari rating penonton dan penghargaan yang ia raih, ia adalah salah satu aktor terbaik dan paling bertalenta.

Bagi para pecinta cerita Marvel, yuk nonton Avengers dan jangan lupa top up saldo M-Tix sekarang yang bisa dilakukan dengan lebih mudah dan praktis di Tokopedia.

bayar tagihan listrik pln
Bayar tagihan listrik kini lebih praktis dan banyak untungnya!

Penulis: Talitha

© 2009-2025, PT Tokopedia