• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Batuk? Ini Makanan yang Harus Dihindari Saat Batuk

30 April 2024

Share

Batuk? Ini Makanan yang Harus Dihindari Saat Batuk

Ada beberapa makanan yang harus dihindari saat batuk karena dapat memperparah dan memperpanjang durasi batuk. Simak informasi lengkapnya di sini.


Ditinjau oleh: dr. M. Ade Wijaya

Kondisi batuk terkadang dapat mengganggu aktivitas sehari-hari dan orang sekitar. Meski batuk bisa hilang dengan sendirinya, batuk tetap perlu perawatan sederhana di rumah agar kondisi ini bisa lebih cepat untuk sembuh. Salah satu yang perlu diperhatikan saat merawat batuk adalah konsumsi makanan. Jika tak selektif, makanan yang kamu konsumsi bisa-bisa memperparah kondisi kesehatan kamu. Lantas, apa saja makanan yang harus dihindari saat batuk? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

Baca juga: Awas, Hindari Buah yang Dilarang Saat Batuk Ini!
tokopedia farma

Daftar Makanan yang Harus Dihindari Saat Batuk

Batuk adalah cara penting untuk menjaga tenggorokan dan saluran pernapasan tetap bersih. Namun, batuk yang berkepanjangan bisa menandakan adanya suatu penyakit tertentu. Batuk yang disebabkan oleh infeksi virus biasanya bisa sembuh sendiri dalam beberapa hari tetapi batuk yang disebabkan oleh infeksi bakteri dapat bertahan lebih dari tiga minggu.

Secara umum, makanan memiliki peran dalam kesembuhan batuk. Makan makanan yang sehat dapat mempercepat proses pemulihan batuk. Sebaliknya, konsumsi makanan yang tidak sehat, seperti berlemak, tinggi kandungan gula dan garam justru bisa memperparah batuk.

Berikut adalah beberapa jenis makanan yang harus dihindari saat batuk.

1. Makanan Pedas

makanan pedas

Sumber gambar: Canva

Makanan pedas perlu kamu hindari saat batuk karena cabai dalam makanan ini mengandung kandungan bioaktif, yaitu capsaicin. Capsaicin sebenarnya dapat mengencerkan lendir dan efektif meredakan batuk. Namun, efek tersebut hanya sementara. Setelah rasa pedas menghilang, capsaicin dapat meningkatkan produksi lendir dan memperparah batuk.

2. Makanan Olahan

makanan olahan

Sumber gambar: Canva

Makanan olahan merupakan jenis makanan siap saji yang telah melewati serangkaian proses tertentu, mulai dari pemanasan, pengeringan, pengalengan, pembekuan, hingga pengemasan. Makanan ini biasanya tinggi kandungan garam, gula, dan lemak agar memiliki rasa yang lebih enak dan memperpanjang waktu kadaluarsa.

Nah, sayangnya, kandungan nutrisi yang diperlukan tubuh sangat kurang dalam makanan olahan. Selain itu, makanan olahan juga dapat memicu peradangan dan menyebabkan fungsi kekebalan tubuh melemah sehingga memperpanjang durasi batuk. Oleh sebab itu, makanan olahan harus dihindari saat batuk.

3. Gula

gula

Sumber gambar: Canva

Konsumsi gula berlebihan baik dari makanan atau minuman dapat meningkatkan peradangan, menurunkan fungsi sistem kekebalan daya tubuh, dan saluran pernapasan. Adanya peradangan tersebut akan memperparah keluhan batuk. Oleh sebab itu, makanan dan minuman manis sebaiknya dihindari saat kamu batuk.

4. Minuman Ringan

minuman ringan

Sumber gambar: Canva

Minuman ringan yang banyak dijual dipasaran juga perlu dihindari saat kamu batuk. Pasalnya, minuman ini banyak mengandung kandungan buatan dan gula yang tinggi. Kedua kandungan tersebut dapat memperparah keluhan batuk.

Selain minuman ringan, minuman berkarbonasi juga harus kamu hindari saat batuk. Minum minuman berkarbonasi dapat mengiritasi tenggorokan dan memicu batuk.

5. Kafein

kafein

Sumber gambar: Canva

Kafein juga masuk ke dalam daftar makanan yang harus dihindari saat batuk. Kafein, seperti kopi dan teh tertentu dapat berperan sebagai diuretik yang bisa memicu dehidrasi. Dehidrasi dapat membuat tenggorokan menjadi kering sehingga dapat memperparah batuk bagi sebagian orang.

Baca juga: Sedang Batuk? Ini Makanan untuk Batuk yang Baik Dikonsumsi!
dkonsul

Nah, demikianlah informasi mengenai makanan yang harus dihindari saat batuk. Dibandingkan konsumsi makanan di atas, kamu disarankan untuk memperbanyak minum air putih serta makan makanan bernutrisi. Dengan begitu, proses pemulihan batuk akan berlangsung lebih cepat dan kamu kembali sehat.

Lakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin dan penuhi kebutuhan obatmu dengan Dkonsul. Konsultasi mudah, cepat, dan praktis!

Kamu juga bisa memenuhi kebutuhan kesehatanmu mulai dari vitamin dan suplemen dan obat-obatan lainnya di Tokopedia Sehat! Nikmati Flash Sale mulai dari Rp10 ribu!

Referensi:

Penulis: Fatin Nur Jauhara

Share

Nada Karisma OktaviaNada Karisma Oktavia

Related Articles

© 2009-2025, PT Tokopedia