• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Syarat dan Biaya Tambah Daya Listrik PLN Tahun 2020

Share

Syarat dan Biaya Tambah Daya Listrik PLN Tahun 2020

Ingin menambah daya listrik dari 1300 VA ke 2200 VA? Berikut ini syarat, biaya tambah daya listrik dan cara mengajukannya.


Kamu pasti kesal apabila listrik rumah suka ‘anjlok’. Hal ini bisa terjadi apabila beban listrik sudah melebihi kapasitas daya, Toppers.

Bagi kamu yang ingin lebih leluasa dalam menggunakan listrik PLN, kamu bisa saja melakukan penambahan daya listrik.

Namun, sebelum proses penambahan daya, tentu saja kamu harus memenuhi sejumlah syarat dan biaya.

Simak di bawah ini untuk mengetahui persyaratan dan biaya terbaru penambahan daya listrik di tahun 2020.

Syarat Tambah Daya Listrik

syarat tambah daya listrik, biaya tambah daya listrik
Sumber gambar: media konsumen

Sejumlah syarat untuk penambahan daya listrik adalah sebagai berikut:

  • Menyetujui ketentuan penempatan Alat Pembatas dan Pengukur (APP) milik PLN sedemikian rupa sehingga aman dan mudah untuk diperiksa petugas PLN,
  • Menjaga APP dan perlengkapan milik PLN,
  • Membayar ganti rugi APP yang hilang atau rusak akibat kelalaian atau kesengajaan Pelanggan sesuai ketentuan yang berlaku,
  • Membayar tagihan atas pemakaian listrik secara tepat waktu,
  • Membayar tagihan susulan akibat ditemukannya pelanggaran pemakaian tenaga listrik dan/atau akibat pemakaian tenaga listrik tidak terukur secara penuh akibat peralatan pengukuran bekerja tidak normal bukan dikarenakan kesalahan Pelanggan, dan atau penggunaan listrik tidak sesuai dengan peruntukannya,
  • Menyediakan lokasi, membayar biaya pemindahan dan ganti rugi kWh yang tidak tersalur, apabila Pelanggan bermaksud untuk memindahkan tiang listrik dan peralatan pendukung lainnya atas persetujuan PLN,
  • Melapor kepada PLN maksimal 7 (tujuh) hari setelah dilakukan penyalaan pada persil pelanggan untuk memastikan kesesuaian prosedur. Dalam hal sampai dengan batas waktu yang telah ditentukan pelanggan tidak melapor kepada PLN, maka segala pelaksanaan penyambungan listrik hingga penyalaan pada persil pelanggan dianggap telah sesuai dengan ketentuan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 8 Ayat (1) huruf b.
bayar tagihan listrik pln
Bayar tagihan listrik kini lebih praktis dan banyak untungnya!

BACA JUGA: CARA MEMBAYAR TAGIHAN LISTRIK ONLINE

Biaya Tambah Daya Listrik Terbaru

syarat tambah daya listrik, biaya tambah daya listrik
Sumber gambar: pixabay

Semua prosedur membutuhkan pajak dan biaya. Apalagi untuk tambah daya listrik. Penambahan kWh atau daya listrik juga tentunya membutuhkan biaya yang sudah ditentukan PLN dan diperbaharui.

Berikut adalah daftar biayanya.

Dari Daya Lama Ke Daya Baru BP Normal
450 VA 900 VA
1300 VA
2200 VA
3500 VA
4400 VA
5500 VA
Rp421.650
Rp796.450
Rp1.639.750
Rp2.955.450
Rp3.827.550
Rp4.893.450
900 VA 1300 VA
2200 VA
3500 VA
4400 VA
5500 VA
Rp374.800
Rp1.218.100
Rp2.519.400
Rp3.391.500
Rp4.457.400
1300 VA 2200 VA
3500 VA
4400 VA
5500 VA
Rp843.300
Rp2.131.800
Rp3.003.900
Rp4.069.800
2200 VA 3500 VA
4400 VA
5500 VA
Rp1.259.700
Rp2.131.800
Rp3.197.000
3500 VA 4400 VA
5500 VA
Rp872.100
Rp1.938.000
4400 VA 5500 VA Rp1.065.900

Proses penambahan daya listrik juga dapat dilakukan secara online maupun dengan menghubungi sambungan telepon PLN di 123.

Dalam situs resmi PLN, dijanjikan bahwa proses penambahan daya akan berlangsung selama 7 hari kerja, tetapi dapat dilakukan lebih lama jika lokasi rumah kamu berada di daerah yang sulit dijangkau oleh petugas PLN. 

BACA JUGA: BIAYA GANTI METERAN LISTRIK RUSAK DAN PROSEDURNYA

Nah, buat kamu yang ingin membayar listrik PLN, kamu dapat melakukannya dengan mudah melalui Tokopedia.

Sejumlah kelebihan membayar listrik melalui Tokopedia adalah adanya fitur berlangganan yang dapat mencegah tagihan listrik telat dibayar, aneka promo yang menguntungkan dan kemudahan dalam melakukan pembayaran.

Yuk, segera kunjungi Tokopedia dan bayarkan tagihan listrik kamu sekarang juga.

promo tokopedia
Udah tau mau beli barang yang mana? Dapatkan penawaran terbaiknya di sini!

Share

TokopediaTokopedia

Related Articles

© 2009-2025, PT Tokopedia