• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Kumpulan Desain Rumah The Sims 4 Terbaik!

Share

Kumpulan Desain Rumah The Sims 4 Terbaik!

Desain Rumah the Sims – Siapa yang tak kenal game the Sims 4? Game dengan konsep simulator ini memang sangat nagih, dan pemain betah berkutat dengan game ini selama berjam-jam. Salah satu bagian terseru dalam game ini adalah proses membangun rumah, karena kemungkinannya sangat tak terbatas. Butuh inspirasi desain rumah untuk keluarga Sims-mu? Yuk, intip inspirasi pembangunan rumah Sims di bawah ini!

catatan: Beberapa desain rumah di artikel ini butuh download konten khusus, jadi jangan lupa untuk kunjungi situs mod yang bersangkutan ya, Toppers!

Baca juga: Transformasi Game Mario Bros dari Masa ke Masa

Inspirasi Desain Rumah the Sims 4

  • Minimalist Container House

 

desain rumah the sims 4Sumber gambar: sims 4 houses

Bagi Toppers yang menyukai gaya minimalis, rumah ini pasti jadi favorit. Sisi unik dari rumah ini adalah dinding luarnya terbuat dari beberapa kontainer lama yang disambungkan menjadi layout rumah. Walaupun dari luar rumah ini tampak kecil, rumah ini masih dapat menampung 3-4 Sims dengan konsep open space di dalamnya sehingga rumah tak terasa sumpek. Selain itu, halaman belakang dari rumah ini juga cukup besar, disertai kolam renang kecil dan kursi-kursi santai untuk Sims-mu.

 

  • Simple Summer Home

 

desain rumah the sims 4Sumber gambar: sims 4 houses

Desain rumah bertajuk Summer Home ini merupakan rumah kecil yang bernuansa homey dan minimalis. Elemen-elemen khas country yang tradisional pun terlihat jelas dari tampak depan rumah, mulai dari dinding bata hingga lantai kayu. Walaupun tidak luas, rumah ini memiliki 2 lantai lengkap dengan 3 kamar tidur dan 2 kamar mandi yang cocok untuk keluarga kecil. Balkon beratap dan kolam renang kecil juga membuat rumah ini tempat yang sempurna bagi Sims kecil untuk tumbuh dewasa.

 

  • Urban Treehouse

 

desain rumah the sims 4Sumber gambar: sims 4 houses

Rumah pohon ini berlokasi di lahan dengan pohon rindang dan dilengkapi tangga layaknya rumah pohon tradisional. Balkon panjang di sekeliling rumah juga jadi tempat sempurna bagi Sims pecinta alam untuk menikmati pemandangan sekitar. Walau ruangan di dalamnya cukup kecil, rumah pohon ini sangat mencukupi kebutuhan dasar Sims tanpa terasa kesempitan.

 

  • Modern Home

 

desain rumah the sims 4Sumber gambar: the sims 4 houses

Rumah budget biaya terjangkau tak selalu berupa rumah kecil yang membosankan, kok. Sisi unggul dari desain bertajuk Modern Home ini adalah kamu tak perlu download konten tambahan apapun alias cukup dengan base game saja. Modern Home mengambil inspirasi dari rumah-rumah modern di Los Angeles, lengkap dengan jendela kaca besar, eksterior serba putih, dan konsep A-frame. Bagian dalam rumah pun dilengkapi 3 kamar tidur dan 3 kamar mandi serta circular balcony yang memberi sentuhan modern pada rumah ini.

 

 

  • Modern Cabin

 

desain rumah the sims 4Sumber gambar: the sims 4 houses

Jika kamu lebih suka memainkan 1-2 Sims, rumah Modern Cabin cocok buatmu. Modern Cabin mengambil inspirasi dari kehidupan minimalis ala countryside dan memberi sentuhan “kota” pada eksteriornya. Karena rumah ini cukup kecil, tak perlu khawatir pengalaman gaming-mu jadi kurang enjoyable, karena atap rumah ini sekaligus balkon konsep open-space yang sangat luas sehingga Sims-mu dapat refreshing sejenak di sana.

 

  • Small Suburban House

 

desain rumah the sims 4Sumber gambar: the sims 4 houses

Tinggal di rumah kecil tak harus terasa sumpek. Desain rumah Small Suburban Home cocok bagi Sims yang baru berkeluarga dengan desainnya yang sederhana dan tradisional. Atap gable dan jendela berbingkai putihnya sangat cocok dengan background suburban. Atapnya juga cukup tinggi sehingga interiornya yang kecil terasa lebih luas.

 

  • Contemporary Loft

 

desain rumah the sims 4Sumber gambar: the sims 4 houses

Membangun rumah luas ala mansion tak perlu terasa seperti tinggal di zaman Victorian, lho. Dengan desain rumah Contemporary Loft, Sims-mu dapatkan living space luas dan sentuhan modern yang enak dilihat. Contemporary Loft menggabungkan modernisme dari gaya minimalis dan tradisionalisme dari elemen-elemen bata dan kayunya. Ruang utama lantai 2 dilengkapi balkon dengan pagar transparan yang memudahkan Sims untuk menikmati pemandangan. Rumah ini cocok dihuni bagi Sims individu maupun keluarga kecil.

Baca juga: 18 Game Gratis Terbaik untuk Smartphone iOS dan Android 2017

Itulah beberapa inspirasi desain rumah the Sims yang dapat kamu tiru! Untuk menunjang pengalaman gaming-mu lebih jauh lagi, jangan lupa untuk cek perlengkapan gaming mulai dari keyboard gaming hingga monitor hanya di Tokopedia! Selamat mencoba, Toppers!

mouse gaming

Share

TokopediaTokopedia

Related Articles

© 2009-2025, PT Tokopedia