• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

10 Contoh Desain Kartu Undangan Pernikahan Simple

Share

10 Contoh Desain Kartu Undangan Pernikahan Simple

Punya rencana ingin menikah di tahun ini atau tahun depan? Pastinya kamu butuh undangan yang menarik! Simak contoh desain kartu undangan pernikahan simple berikut!


Desain Kartu Undangan Pernikahan Simple – Menikah memang bukan hal yang mudah, apalagi mempersiapkan segala kebutuhan pesta dan juga adat istiadat yang diinginkan. Hal penting yang perlu kamu perhatikan salah satunya adalah undangan

Dengan undangan yang menarik dan sesuai dengan kepribadian kamu dan pasangan bisa jadi salah satu daya tarik dan cerminan acara pernikahanmu.

Siapa bilang kita tidak bisa buat undangan atau mendesain kartu undangan pernikahan simple sendiri? Untuk itu yuk simak 10 contoh desain kartu undangan pernikahan simple yang bisa jadi referensi!

Desain Kartu Undangan Pernikahan Simple

1. Kartu Undangan Pernikahan Floral

Undangan Floral
Sumber: Junebugwedding

Bunga menggambarkan kelembutan serta kemewahan pada undangan. Sehingga mencerminkan acara pernikahan yang sakral dan mewah secara bersamaan. Kamu bisa memilih warna bunga sesuai dengan warna dekorasi atau busana pernikahan.

2. Kartu Undangan Pernikahan Warna Soft/Pastel

Undangan Pastel
Sumber: Freecreative.com

Warna-warna pastel juga sering jadi pilihan untuk undangan pernikahan yang simple. Tidak perlu banyak ornamen pada desain undangan, undangan pernikahanmu tetap terlihat menarik. Bisa kamu padukan juga dengan amplop yang warnanya serasi dengan kartu undangan

3. Kartu Undangan Pernikahan Black and White

Undangan Black & White
Sumber: Pinterest

Kartu undangan pernikahan simple bisa dicerminkan dengan pemilihan warna hitam dan putih. Tidak perlu menggunakan ornamen yang ramai, sehingga undangan tetap simple, elegan, dan eksklusif.

BACA JUGA: 20 Kata-Kata Undangan Pernikahan yang Unik dan Romantis

4. Kartu Undangan Pernikahan Handwriting

Undangan handwriting
Sumber: Aparticalwedding

Desain undangan handwriting memberikan kesan intens pada setiap penerimanya. Selain itu, undangan juga terlihat lebih unik, berbeda dengan lainnya. Cocok kamu gunakan untuk acara pernikahan yang tergolong intimate, tidak terlalu banyak undangan.

5. Kartu Undangan Pernikahan Gold

Undangan Gold
Sumber: Elegantweddinginvites

Menampilkan undangan simple dan elegan sekaligus bisa dengan cara pemilihan warna gold. Kesan eksklusif dengan tampilan warna gold yang tidak norak bisa jadi salah satu ide kartu undangan pernikahanmu. Dipadukan dengan warna pita atau amplop yang serasi, pastinya mempercantik undangan.

6. Kartu Undangan Pernikahan Silver

Undangan Silver
Sumber: Allaboutweddingplanning

Warna netral lainnya bisa menggunakan warna silver. Meskipun kadang terkesan heboh dan megah, kamu tetap bisa memilih warna silver sebagai kartu undangan pernikahan simple. Padukan dengan warna netral lainnya seperti hitam atau putih sebagai tulisan.

7. Kartu Undangan Pernikahan Warna Putih Tulang / Broken White

Undangan Broken White
Sumber: DesignRush

Warna broken white sering kali dipilih sebagai warna kartu undangan pernikahan. Hal ini dikarenakan warnanya yang netral dan cocok untuk segala jenis tema pernikahan. Khususnya bagi kamu yang belum mengetahui warna atau tema dekorasi dari venue dan pakaian pernikahan, undangan warna broken white adalah warna yang aman.

BACA JUGA: 15 Inspirasi Desain Undangan Pernikahan Unik dan Berkesan

8. Kartu Undangan Pernikahan Model Lipat

Undangan Lipat
Sumber: Rajadigital99

Undangan menyerupai brosur ini cocok digunakan untuk acara pernikahan yang simple. Bagi kamu yang mengadakan resepsi pernikahan di restoran, undangan pernikahan model lipat cocok untuk dipilih.

9. Kartu Undangan Pernikahan Garden Party

Undangan Garden party
Sumber: Freepik

Garden party, tema pernikahan yang kini sering jadi pilihan utama. Kamu bisa sesuaikan tema pernikahan dengan desain kartu undangan. Gunakan warna-warna earth seperti hijau, coklat, biru, atau putih agar undangan selaras dengan tema pernikahan.

10. Kartu Undangan Pernikahan Vintage

Undangan Vintage
Sumber: Etsy

Jika kamu dan pasangan ingin mengadakan pesta pernikahan bertema vintage, jangan lupa sesuaikan juga dengan desain undangannya. Desain undangan vintage bisa ditandai dengan pemilihan font tulisan dan juga warna coklat pada undangan. Sertakan juga dresscode vintage pada undangan agar memaksimalkan acara pernikahanmu!


Itu dia 10 contoh kartu undangan pernikahan simple yang bisa kamu jadikan referensimu dengan pasangan. Buatlah undangan yang serasi dengan acara pernikahan dan pastinya sesuai dengan selera kamu dan pasangan.

Cetak undangan pernikahan, kini bisa online di Tokopedia! Di Tokopedia Print kamu bisa cetak undangan online, mulai dari undangan pernikahan, ulang tahun, dan lainnya. Cari percetakan online dengan hasil berkualitas? Tokopedia Print saja!

jasa printing online
Mau bikin acara, peralatan kantor hingga kebutuhan jualan, tapi bingung print undangan di mana? Print di Tokopedia aja!
© 2009-2025, PT Tokopedia