• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

10 Inspirasi Dekorasi Tahun Baru Imlek 2020 DIY Terbaik

Share

10 Inspirasi Dekorasi Tahun Baru Imlek 2020 DIY Terbaik

Ingin perayaan Tahun Baru Imlek lebih meriah? Mulai dekor rumahmu dengan dekorasi khasImlek. Intip kreasi dekorasi Tahun Baru Imlek DIY kreatif berikut!


Chinese New Year alias Tahun Baru Imlek tiba, saatnya untuk bersih-bersih rumah dan buat suasana rumah lebih meriah dengan berbagai dekorasi khas Tahun Baru Imlek. Dekorasi apa yang akan Toppers terapkan tahun ini?

Agar pernak-pernik Imlek yang kamu pajang di rumah lebih berkesan, kenapa tidak mencoba untuk membuatnya sendiri? Dengan begitu, kamu akan lebih merasa bangga terhadap karyamu.

Daripada bingung, intip dan contek berbagai inspirasi dekorasi imlek do it yourself (DIY) kreatif berikut untuk buat suasana perayaan Tahun Baru Imlek jadi lebih semarak di rumah!

kisah_kasih_banner
Kisah kasih Februari di Tokopedia! Temukan promo Valentine dan Imlek di bulan kasih sayang. Dapatkan juga Bebas Ongkir-nya!

Baca juga: Daftar Makanan Khas Imlek yang Wajib Ada

Ide Hiasan & Dekorasi Imlek DIY

1. Bunga Mei Hwa DIY dari Ranting Pohon

dekorasi imlek DIY

Sumber Gambar: Tribunnews

Dekorasi Tahun Baru Imlek kreatif pertama yang bisa kamu buat sendiri adalah rangkaian bunga Imlek sederhana dari ranting pohon.

Cukup cari ranting pohon yang cukup panjang dan bercabang, kemudian gantungkan berbagai hiasan Imlek mulai dari lampion kertas, bunga plastik, angpao, pita merah, ataupun hiasan Imlek lainnya.

2. Karangan Bunga Imlek

dekorasi imlek DIY

Sumber Gambar: Pinterest

Karangan bunga dan tanaman hias berbentuk melingkar dan digantung di pintu merupakan salah satu dekorasi khas Natal. Namun, dengan sedikit modifikasi, Toppers bisa menyulap hiasan ini menjadi dekorasi Tahun Baru Imlek yang cantik, lho!

Cukup tambahkan pita merah dan emas dan berikan sedikit tambahan bunga sakura serta angpao, kini kamu sudah mendapatkan sebuah dekorasi Imlek yang keren.

3. Naga dari Gelas Kertas

dekorasi imlek DIY

Sumber Gambar: Pinterest

Naga adalah salah satu simbol yang kerap muncul sebagai dekorasi Imlek favorit. Dengan kreativitas, gelas kertas bisa juga jadi alternatifmu menghadirkan dekorasi naga untuk perayaan Tahun Baru Imlek, lho!

4. Lampion Kertas

dekorasi imlek DIY

Sumber Gambar:  Protect America

Satu lagi pilihan dekorasi Tahun Baru Imlek yang wajib ada adalah lampion Imlek. Dengan kertas merah, atau angpao kamu bisa membuat sendiri lampion DIY dengan mudah dan praktis.

5. Dekorasi Origami

dekorasi imlek DIY

Sumber Gambar: Usapinus

Punya keahlian origami? Jika ya, manfaatkan kemampuanmu untuk menciptakan dekorasi Tahun Baru Imlek DIY yang kreatif. Gunakan kertas angpao untuk hadirkan berbagai karakter origami dan letakkan pada berbagai sudut ruangan.

lampion imlek
Imlek belum lengkap tanpa lampion pilihan terbaik di sini!

Baca Juga: Tradisi-Tradisi Unik yang Hanya Ada saat Tahun Baru Imlek!

6. Wallsticker DIY

dekorasi imlek DIY

Sumber Gambar: Home Design

Hias dindingmu pada saat Tahun Baru Imlek dengan menggunakan wall sticker. Atau, kamu juga bisa membuat hiasan dinding sendiri.

Kamu dapat menggunakan kertas hitam dan bentuk siluet berbagai hal yang identik dengan perayaan Tahun Baru Imlek seperti pohon sakura. Mudah, bukan?

7. Petasan Kertas

dekorasi Imlek DIY

Dekorasi Tahun Baru Imlek DIY mudah namun bisa meriahkan suasana perayaan Tahun Baru Imlekmu adalah hiasan petasan dari kertas. Cukup gulung kertas berwarna merah kemudian hias dengan pita emas.

Kertas angpao juga bisa jadi alternatif pengganti kertas merah untuk hadirkan hiasan petasan kertas yang lebih meriah.

8. Fortune Cookies untuk Warnai Tampilan Meja Tamu

Kreasi Dekorasi Imlek DIY
Sumber Gambar: Vision Times

Ingin suasana di atas meja lebih meriah? Dekorasi fortune cookies DIY mungkin bisa jadi alternatif untuk hidupkan suasana tahun baru Imlek di rumahmu.

Cukup potong kertas dengan bentuk melingkar dan lipat menjadi empat bagian dan fortune cookies DIY bisa digunakan untuk menjadi dekorasi imlek di atas meja.

Kombinasikan warna-warna seperti warna merah, emas, perak, dan juga kuning bisa jadi pilihan menarik dan sesuai dengan tema Tahun Baru Imlek.

9. Dekorasi Pohon Angpao DIY

Kreasi Dekorasi Imlek DIY
Sumber Gambar: Hallmark Ideas

Pohon angpao adalah salah satu dekorasi khas Imlek yang bisa Toppers hadirkan dengan kreasi sederhana. Cukup cari ranting atau dahan pohon yang memiliki banyak cabang.

Beri cat sesuai selera kamu. Untuk dijadikan dekorasi tahun baru Imlek, warna emas dan perak lebih direkomendasikan.

Setelah itu, tancapkan ranting pada vas bunga dan gantungkan angpao pada ranting atau dahan sehingga dahan tersebut terlihat layaknya pohon angpao.

10. Chinese Knot

hiasan imlek, dekorasi imlek, pernak pernik imlek
Sumber Gambar: Wikipedia

Satu lagi hiasan Imlek unik yang bisa kamu gantung di langit-langit ruang tamu rumahmu, yakni Chinese knot. Konon, pernak-pernik Imlek ini melambangkan kebahagiaan dan kebebasan bagi yang menggunakannya.

Baca juga: Inspirasi Fashion Imlek untuk Perayaan Imlek lebih Fashionable

Enggak sulit bukan membuat suasana Tahun Baru Imlek lewat kehadiran berbagai dekorasi khas Imlek yang menarik?

Yuk, wujudkan dekorasi Imlek dan berbagai kebutuhan Imlek mulai dari angpao, baju Imlek hingga manisan buah Imlek hanya di Tokopedia!

Selamat merayakan Tahun Baru Imlek, Toppers!

dekorasi imlek
Imlek lebih meriah dan sempurna dengan dekorasi wajib ini!

Share

TokopediaTokopedia

Related Articles

© 2009-2025, PT Tokopedia