• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

7 Ciri-ciri Kucing Sakit yang Harus Diperhatikan!

30 August 2023

Share

7 Ciri-ciri Kucing Sakit yang Harus Diperhatikan!

Ciri-ciri kucing sakit yang dapat dilihat dari kondisi fisik, nafsu makan, dan perilaku lainnya. Simak tanda-tanda kucing sakit berikut!


Bagi kamu yang memelihara kucing, kesehatan kucing peliharaan pasti menjadi hal yang utama yang kamu perhatikan. Kucing dapat terkena penyakit yang membahayakan bagi dirinya dan orang sekitar. Maka, penting untuk mengenali ciri-ciri kucing sakit yang membahayakan.

Penyakit menular dari hewan kucing dapat berupa rabies, penyakit cakaran kucing, toksoplasmosis, dan kurap. Oleh karena itu, sebagai pemilik kucing, penting untuk cek keadaan hewan peliharaan secara berkala agar dapat mencegah terjadinya kemungkinan lebih buruk berikutnya.

Namun, sebagai langkah awal, bagaimana cara mengetahui kucing sakit? Kamu bisa simak di bawah ini tentang ciri-ciri kucing sakit yang perlu diwaspadai.

Baca Juga: 13 Makanan yang Tidak Boleh Dimakan Kucing, Bahaya!

Apa Tanda-tanda Kucing sedang Sakit?

Kucing adalah hewan peliharaan menggemaskan yang diciptakan Tuhan dan butuh diberikan kasih sayang oleh manusia. Namun, memelihara kucing merupakan tanggung jawab besar dan harus diperhatikan dengan serius. 

Ketika sakit, kucing akan menampilkan tanda-tanda umum yang dapat dilihat dari luar. Berikut beberapa ciri-ciri kucing sakit yang perlu kamu waspadai!

1. Perubahan Fisik

kucing lucu

Sumber Gambar: Pexels

Ciri-ciri kucing sakit yang dapat dilihat secara langsung adalah perubahan pada fisiknya. Kucing yang sakit menunjukkan perubahan fisik yang dapat disadari dengan cepat. Perubahan fisik ini umumnya ditunjukkan pada bagian badan dan mata, seperti:

Badan:

  • Bulu yang rontok dan berminyak.
  • Bulu yang kusut.
  • Terdapat gumpalan rambut yang lepas.
  • Peningkatan jumlah ketombe.
  • Badan terlihat lebih kurus.
  • Beberapa kucing berjalan pincang jika ada pembengkakan atau luka terbuka pada kaki kucing.

Mata:

  • Kelopak mata turun.
  • Kucing menyipitkan mata.
  • Kotoran yang menumpuk pada mata.
  • Kotoran mata berwarna hijau, kuning, atau putih.
  • Mata juling.
  • Pupil melebar atau menyempit.
  • Anisocoria, yaitu suatu kondisi ketika ukuran pupil mata kanan dan kiri berbeda jauh, hingga lebih dari 3-5 milimeter.

Jika terdapat perubahan fisik dari kucing dan tak kunjung normal dalam waktu 24 jam, kamu perlu membawanya untuk diperiksa ke dokter hewan. Khususnya pada perubahan mata, jika masih memiliki sisa obat dari masalah mata sebelumnya, dianjurkan untuk tidak memberikan obat tersebut kepada kucing karena bisa jadi masalah yang dialami berbeda.

2. Menarik Diri dan Bersembunyi

ciri-ciri kucing sakit

Sumber Gambar: Pexels

Selain dari perubahan fisik, tanda kucing sakit juga dilihat dari perubahan perilaku sosialisasinya. Biasanya, kucing yang sakit akan menarik diri dan bersembunyi. Kucing akan lebih banyak tidur, jarang bermain, dan merasa gelisah. Hal ini karena kucing mengalami penurunan tingkat energi yang membuatnya merasa lemas.

Perilaku menarik diri dan bersembunyi ini juga bisa menjadi ciri-ciri kucing stres atau merasa tidak nyaman. Oleh karena itu, jika menemukan perilaku bersosialisasi yang berbeda dari biasanya, kamu perlu membawanya ke dokter hewan agar mendapatkan diagnosa yang tepat dan penanganan lebih lanjut.

3. Perubahan Nafsu Makan

ciri kucing demam

Sumber Gambar: Pexels

Jumlah makan yang berbeda dari biasanya juga merupakan ciri-ciri kucing sakit. Misalnya, makan terlalu banyak atau terlalu sedikit. Beberapa kemungkinan penyakit pada kucing yang membuatnya mengalami perubahan nafsu makan, sebagai berikut:

  • Kucing yang mengalami sakit gigi mungkin akan pilih-pilih makanan.
  • Kucing yang mengalami penyakit metabolik akan memiliki nafsu makan yang tinggi dan rasa haus meningkat.
  • Kucing yang mengalami penyakit hati atau ginjal sering kehilangan nafsu makan, namun rasa haus meningkat.

Nafsu makan yang berkurang dapat menjadi ciri-ciri kucing demam, infeksi, gagal ginjal, pankreatitis, masalah usus, dan kanker. Jika nafsu makan kucing belum kembali normal dalam waktu satu hari (24 jam), dianjurkan untuk berkonsultasi dengan dokter hewan untuk mendapatkan diagnosis dan perawatan lebih lanjut.

Baca Juga: 10 Cara Mengobati Flu Kucing secara Alami

4. Muntah atau Diare

tanda kucing demam

Sumber Gambar: Pexels

Tanda kucing sakit juga dapat ditunjukkan dari muntah atau diare. Muntah dan diare dapat menandakan ciriciri kucing cacingan, keracunan, atau penyakit lainnya. Muntah dan diare akan membuat kucing lemas dan menandakan kucing sakit, umumnya dikenali dengan gejala berikut:

  • Muntah yang terjadi lebih dari tiga kali pada satu hari, tidak bisa menahan makanan, dan terlihat lelah.
  • Diare yang terjadi selama lebih dari dua hari.

Jika kamu menemukan adanya tanda-tanda seperti itu pada kucing, maka kucing harus segera diperiksa dan mendapatkan pengobatan lebih lanjut dari dokter hewan. Apabila kamu memiliki lebih dari satu kucing, perlu dilakukan pengecekan apakah kucing lain juga mengalami hal yang serupa.

5. Perubahan Perilaku

kucing tidur

Sumber Gambar: Pexels

Kucing yang sakit seringkali ditunjukkan oleh perubahan perilaku. Kucing yang sakit umumnya akan menunjukkan perilaku tidak biasa, seperti:

  • Posisi duduk membungkuk.
  • Lebih suka diam.
  • Tidak dapat mengangkat kepala dengan benar.
  • Senang memiringkan kepala.
  • Menggerakkan ekor dengan cara yang berbeda.

Untuk kucing yang terbiasa diam, ia mungkin menunjukkan perilaku sebaliknya ketika sakit, seperti:

  • Lebih lengket, rewel, atau menuntut perhatian.
  • Hiperaktif.
  • Sering gelisah di malam hari.
  • Banyak mengeong di malam hari.

Selain itu, terdapat juga perubahan perilaku dalam kebiasaan buang air kecil (BAK) maupun buang air besar (BAB) pada kucing, seperti:

  • Meningkat atau menurunnya jumlah urin.
  • Sering keluar masuk kotak pasir (litter box).
  • Mengejan saat berada dalam kotak pasir (litter box).
  • Kotoran berukuran kecil, keras, dan kering tidak normal.
  • Sering menjilat alat kelamin secara berlebihan.

Jika menemukan tanda-tanda perubahan perilaku yang tidak biasa dan mengganggu pada kucing, disarankan untuk segera mencari pertolongan dokter hewan untuk mendapatkan diagnosis dan perawatan lanjutan untuk kucing.

6. Kesulitan Bernapas

ciri kucing sakit

Sumber Gambar: Pexels

Kucing yang sedang sakit bisa mengalami kesulitan bernapas. Kesulitan bernapas umumnya terjadi dengan ciri pernapasan dangkal, bernapas menggunakan mulut, dan terengah-engah. Kesulitan bernapas menandakan adanya permasalahan pada saluran udara atau paru-paru kucing.

Beberapa kucing dengan masalah pernapasan akan menunjukkan tanda, seperti kepala dan leher memanjang, tidak dapat tidur dalam posisi normal, dan adanya serangan bersin atau batuk yang berulang.

7. Bau Mulut pada Kucing

kucing mengantuk

Sumber Gambar: Pexels

Ciri-ciri kucing sakit selanjutnya yang dapat dikenali adalah timbulnya bau mulut pada kucing. Berdasarkan Cornell Feline Health Center, bau mulut merupakan tanda kucing sakit periodontal, ginjal, pernapasan, masalah hati, hingga diabetes. Penyakit kulit atau trauma mulut, seperti cedera kabel listrik juga dapat menyebabkan timbulnya bau mulut pada kucing.

Beberapa tanda bau mulut serius dapat menyebabkan rasa sakit, kehilangan gigi, dan infeksi. Kamu bisa melakukan pencegahan dengan menyikat gigi kucing menggunakan sikat gigi kucing dan pasta gigi kucing. Untuk diagnosis tepat dan perawatan lebih lanjut, instruksi dari dokter hewan diperlukan.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Kutu Kucing, Mati Hingga Telurnya!

Nah, Toppers, mengetahui ciri-ciri kucing sakit diperlukan agar kucing mendapatkan penanganan segera sebelum gejala penyakitnya memburuk. Oleh karena itu, penting untuk melakukan cek kesehatan hewan peliharaan secara berkala dan melengkapi kebutuhan perkembangannya secara lengkap.

Lengkapi segala kebutuhan kucing peliharaan, mulai dari makanan kucing, perlengkapan kucing, dan produk perawatan kucing lainnya. Produk lengkap, berkualitas, dan sesuai dengan kebutuhan kucingmu bisa kamu dapatkan di Tokopedia! Yuk, cek Tokopedia sekarang!

© 2009-2025, PT Tokopedia