Punya sepatu kilit kesayangan? Yuk, simak tips mudah untuk merawat sepatu kulitmu agar lebih awet dan nyaman saat digunakan!
Cara Merawat Sepatu Kulit - Sepatu kulit bisa dikatakan sebagai salah satu varian sepatu pria populer yang wajib ada di dalam rak sepatu-mu! Nggak cuma bisa memberikan tampilan maskulin, bahan kulit juga bisa menghidupkan kesan classy dan elegan bagi setiap penggunanya.
Namun, berbeda dengan bahan sepatu lain, sepatu kulit memerlukan perawatan khusus agar tetap terlihat sempurna dan awet. Yuk, simak tips dan cara merawat sepatu kulit agar kerennya lebih tahan lama.
BACA JUGA: 10 Jaket Bomber Pria Terbaik: Bisa untuk Main dan Formal
Cara dan Tips Merawat Sepatu Kulit

Sumber Gambar: Pixabay
Tetap terllihat menarik meskipun menggunakan sepatu yang lama bisa dikatakan keinginan sebagian besar orang. Untuk itu, perlu bagi kamu untuk merawat kebersihan dan penampilan dari sepatu yang dikenakan, salah satunya adalah sepatu kulit. Ini dia cara dan tips untuk merawat sepatu kulit agar tetap awet!
1. Berikan Sepatu Kulit Waktu Beristirahat
Cara merawat sepatu kulit pertama yang perlu Toppers pahami adalah untuk tidak terus menerus mengenakan sepatu kulit setiap hari. Selingi penggunaan sepatu kulit dengan sepatu lain yang kamu miliki agar sepatu kulit memiliki waktu untuk mengering setelah lembab karena keringat dan aktivitasmu.
2. Pastikan Sepatu Kulit Selalu Dalam Keadaan Kering
Jika cuaca sedang mendung atau Toppers tahu jika akan beraktivitas ditempat yang basah, sebisa mungkin hindari menggukan sepatu kulit. Hindari sepatu kulit dari air ataupun tempat yang lembab. Jika sudah terlanjur basah, segera keringkan dengan menggunakan lap dan diangin-anginkan. Untuk bagian dalam, Toppers bisa memasukkan gumpalan kertas koran atau kain lap untuk mempercepat proses pengeringan. Ingat, jangan gunakan panas untuk mengeringkan sepatu kulit seperti menggunakan hair dryer karena panas bisa membuat bahan kulit menjadi kering dan retak.
3. Berikan Pengganjal saat Sepatu Tidak Digunakan
Saat Toppers nggak menggunakan sepatu kulit, jangan langsung disimpan begitu saja di dalam lemari sepatu. Berilah pengganjal pada bagian dalam untuk mempertahankan bentuk sepatu dan kulit tidak menjadi bergaris-garis dan retak.
Cara sederhana, Toppers bisa menggunakan gumpalan kaos kaki atau kertas koran. Namun, pengganjal sepatu kulit terbaik adalah pengganjal dari kayu aras. Hal ini dikarenakan sifat kayu ini yang bisa menangkal serangan ngengat dan juga mampu menyerap kelembaban dan juga bau tak sedap.
4. Manfaatkan Kondisioner Bahan Kulit

Sumber Gambar: Freepik
Tak cuma rambut saja yang membutuhkan kondisioner, sepatu kulit juga membutuhkan kondisioner. Hal ini guna untuk menjaga kelenturan dari bahan kulit. Gunakan produk khusus kondisioner bahan kulit yang nggak akan merusak warna. Cukup oleskan pada sepatu kulit dengan gerakan melingkar dan diamkan beberapa saat sampai kondisioner meresap sebelum sepatu digunakan kembali.
5. Cuci Sepatu Kulit dengan Cara yang Benar
Mencuci sepatu kulit dengan benar adalah salah satu cara merawat sepatu kulit yang penting. Tentunya untuk menjaga agar tampilan sepatu kulit tetap kinclong, Toppers perlu mencucinya. Sebisa mungkin gunakan spons lembut untuk membersihkan sepatu. Jika Toppers terpaksa harus menyikat, pastikan sikat yang Toppers gunakan juga halus agar tidak menggores permukaan sepatu kulit. Setelah itu, untuk mengeringkan sepatu kulit, hindari menjemur sepatu langsung di bawah terik sinar matahari karena akan merusak sepatu. Jemurlah di dalam ruangan yang terkena cahaya matahari secara tidak langsung. Jika Toppers terpaksa menggunakan dryer, lapisi terlebih dahulu sepatu kulit dengan kain atau kertas agar sepatu bisa sedikit lebih terlindungi.
7. Semir Sepatu Secara Berkala

Sumber Gambar: Freepik
Cara merawat sepatu kulit agar warnanya tetap sempurna dan tidak pudah adalah dengan menyemir sepatu dengan rutin. Selain memilih semir sepatu yang sesuai dengan warna sepatumu, pilihlah semir sepatu yang di buat khusus untuk menyemir sepatu berbahan kulit. Saat menyemir, Toppers juga harus menyemir sepatu dalam satu arah yang sama agar urat dan tekstur kulit tidak rusak dan tetap terlihat alami. Agar lebih maksimal, carilah juga produk semir sepatu yang juga berfungsi memproteksi sepatu dari cuaca dan juga air. Dengan begitu, sepatu kulit pasti jadi lebih awet!
BACA JUGA: 11 Sneakers Nike Pria Terbaik Sepanjang Masa
Nah, itu dia Toppers beberapa cara mudah untuk merawat dan menjaga keawetan sepatu kulit yang kamu miliki. Jangan sampai, sepatu kulitmu yang tak terawat buat penampilanmu jadi tak maksimal lagi! Yuk, temukan berbagai pilihan sepatu kulit keren dan perlengkapan perawatan sepatu dengan mudah di Tokopedia.