Punya tugas atau pekerjaan yang mengharuskan mengetik cepat? Pelajari cara mengetik 10 jari dengan mudah untuk pemula berikut ini!
Metode mengetik 10 jari adalah teknik yang sangat manjur untuk menggunakan keyboard komputer kamu secara efisien. Dengan beberapa latihan dan posisi jari yang benar, kamu dapat mengetik tanpa perlu melihat pada keyboard.
Diperlukan waktu kurang dari 10 jam untuk belajar mengetik dengan 10 jari. Dalam proses latihan, targetnya adalah 15 kata per menit. Jika dapat menguasainya, kamu akan secara signifikan menurunkan tingkat kesalahan saat mengetik alias anti typo.
Tidak hanya dapat menjadi lebih produktif, mengetik lebih cepat juga bisa meningkatkan kinerja otak. Nah, yuk simak cara membuat jari-jarimu bekerja lebih cepat saat mengetik dengan 10 jari!

Baca Juga: Rekomendasi Keyboard Wireless Terbaik dengan Harga Terjangkau
Cara Mengetik Cepat 10 Jari
1. Tempatkan Posisi Jari Tangan dengan Benar

Konsep dasar cara mengetik cepat adalah menempatkan jari-jari tangan pada tombol keyboard. Jari-jari kirimu ditempatkan pada tombol berhuruf A, S, D dan F.
Lalu Jari-jari kananmu berada di tombol berhuruf J, K, L dan ?. Kemudian kedua jempolmu berada di tombol spasi. Intinya antara jari tangan kiri dan jari tangan kanan tidak bersilangan.
Letak jari tangan kiri di keyboard:
- Kelingking = A
- Jari Manis = S
- Jari Tengah = D
- Jari Telunjuk = F
- Ibu Jari = Spasi
Letak jari tangan kanan di keyboard:
- Kelingking = ?
- Jari Manis = L
- Jari Tengah = K
- Jari Telunjuk = J
- Ibu Jari = Spasi
2. Mulai Gunakan 10 Jari-jarimu

Langkah selanjutnya adalah menguji akurasi setiap jari pada tombol keyboard. Untuk mengujinya, kamu bisa mempraktikkannya langsung dengan teks-teks di bawah ini:
- the quick browns fox jum over the lazy dog
- blowzy red vixens fight for a quick jump
- The quick browns fox jum over the lazy dog
- Blowzy red vixens fight for a quick jump
- THE QUICK BROWNS FOX JUM OVER THE LAZY DOG
- BLOWZY RED VIXENS FIGHT FOR A QUICK JUMP
- The Quick Browns Fox Jum Over The Lazy Dog
- Blowzy Red Vixens Fight For A Quick Jump
- tHE qUICK bROWNS fOX jUM oVER tHE lAZY dOG
- bLOWZY rED vIXENS fIGHT fOR a qUICK jUMP
3. Pelajari Mengetik Tanpa Melihat

Faktanya, melihat keyboard saat mengetik bisa menghambatmu. Biasakanlah mengetik tanpa melihat keyboard sekaligus mengingat posisi setiap huruf.
Kalaupun ada kata yang menurutmu sulit, kamu bisa mengintip keyboard, namun mengetik ulang kata tersebut hingga jarimu terbiasa.
Tentu, agar bisa mengetik tanpa melihat perlu latihan panjang dan tekun. Pada tahap tertentu, kamu tidak akan menghafal setiap huruf di keyboard.
Melainkan menggunakan insting, sehingga jari-jarimu bergerak secara otomatis mencari huruf-huruf tersebut.

Baca Juga: Jenis-jenis Keyboard Komputer: Tampilkan Beragam Bentuk dan Fungsi Unik
4. Kuasai Dasar Keyboard Shortcuts

Windows dan Mac OS memiliki banyak sekali keyboard shortcuts. Namun, kamu tidak perlu menguasai semuanya sekaligus. Cukup ketahui beberapa jalan pintas dasar yang kerap digunakan seperti berikut ini:
Shortcuts | Descriptions |
Ctrl + C | Salin |
Ctrl + X | Cut/memotong |
Ctrl + V | Tempel |
Ctrl + Z | Undo |
Ctrl + S | Save |
Ctrl + F | Mencari kata di sebuah halaman |
Ctrl + A | Menandai konten secara keseluruhan |
Shift + Left Arrow or Right Arrow | Menandai huruf selanjutnya |
Ctrl + Shift + Left Arrow or Right Arrow | Menandai kata selanjutnya |
Ctrl + Left Arrow or Right Arrow | Menavigasi cursor text ke kata selanjutnya tanpa menandai |
Home | Ke garis permulaan |
End | Ke akhir garis |
Page Up | Scroll up |
Page Down | Scroll down |
5. Latihan dengan Games

Semua hal membutuhkan proses, begitu pula dengan mengetik. Kamu membutuhkan waktu yang banyak, sehingga dapat menguasai teknik ini.
Terkadang kamu membutuhkan bantuan untuk mendukung kemampuan kamu dalam upaya menguasai teknik mengetik dengan 10 jari. Ada banyak sekali web yang bisa melatihmu untuk mengetik cepat menggunakan 10 jari.
Biasanya, situs-situs tersebut mengusung konsep bermain seperti “Typing Games”, berlomba sembari berlatih mengetik.
Baca Juga: Pilihan Merk Keyboard Gaming Terbaik dan Terfavorit
Tentu keahlian ini dapat menjadi senjata rahasia kamu dalam menyelesaikan pekerjaan dengan waktu yang cepat. Namun, butuh waktu yang banyak juga untuk menguasai teknik ini.
Tapi tenang, cara di atas sangat berguna untuk melatih jemari tanganmu dalam mengetik cepat menggunakan 10 jari! Semoga bermanfaat ya, Toppers!

Penulis: Permata Indonesia Putra