Demam merupakan salah satu penyakit yang sangat umum namun tidak boleh dianggap sepele. Jika anak sedang demam, orang tua pun pasti akan merasa khawatir.
Demam adalah reaksi tubuh dalam melawan infeksi yang biasanya berlangsung selama 3 hari. Meskipun biasanya demam akan sembuh dengan sendirinya, orang tua pasti tidak dapat berdiam diri karena khawatir.
Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk meredakan demam adalah mengompres. Cara ini merupakan metode penanganan demam yang sudah diwariskan secara turun-temurun dan masih ampuh sampai sekarang.
BACA JUGA: 12 VITAMIN DAYA TAHAN TUBUH ANAK TERBAIK, JAUHKAN SI KECIL DARI PENYAKIT
Cara Kompres Anak Demam

Sumber Gambar: Raising Children Network
Tujuan mengompres anak demam adalah untuk mengeluarkan panas dalam tubuh melalui pori-pori kulit dengan metode penguapan. Berikut adalah cara kompres anak demam yang benar.
1. Siapkan Air Hangat
Dalam mengompres anak demam, pastikan kamu tidak menggunakan air yang terlalu panas. Air yang dingin juga tidak baik karena penurunan suhu tubuh yang terlalu cepat dapat membuatnya menggigil.
Untuk demam, air hangat akan sangat membantu dalam menurunkan suhu tubuh yang tinggi. Gunakanlah air hangat dengan suhu yang lebih rendah dari suhu tubuh anak. Suhu air yang biasa digunakan sekitar 32-35 derajat Celcius.
2. Pakai Kain dengan Daya Serap yang Baik
Ketika mengompres anak demam, sebaiknya kamu menggunakan kain atau handuk dengan daya serap air yang baik. Tujuannya agar air tidak menetes-netes ketika kompres diletakkan pada anak.
Basahi kain terlebih dahulu dengan air hangat. Kemudian, peras kain tersebut agar air tidak menetes saat kompres.
3. Letakkan pada Bagian Tubuh yang Tepat
Bagian tubuh yang paling sering digunakan untuk meletakkan kompres adalah dahi. Selain dahi, kamu juga bisa meletakkannya di daerah leher, dada, ketiak, ataupun di lipatan paha, selama 10-15 menit.
Dengan meletakkan kompres di area-area tersebut, panas bisa keluar dari dalam tubuh melalui pembuluh darah besar yang terletak dekat dengan kulit. Lakukan ini berulang kali hingga panasnya mereda.
Cara Kompres Anak Demam Lainnya

Sumber Gambar: Gleneagles Hospital
Selain kompres anak demam dengan cara tradisional tersebut, ada beberapa cara lain yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi demam. Berikut adalah beberapa caranya.
1. Kompres Sekali Pakai
Selain menggunakan kain dan air hangat, kamu juga bisa memakai kompres sekali pakai. Kamu bisa menemukan produk seperti plester kompres penurun panas di apotek atau toko obat.
Cara ini tentunya lebih praktis. Kamu hanya perlu mengikuti petunjuk penggunaannya dan menempelkan plester tersebut pada bagian dahi, dada, dan daerah-daerah yang masih terasa panas. Namun, cara ini relatif kurang efektif dibanding kompres tradisional.
2. Menyeka Tubuh Anak
Selain mengompres anak demam, kamu juga bisa menyeka tubuhnya. Caranya pun sangat mirip dengan kompres tradisional.
Sama seperti mengompres, gunakanlah air hangat dan celupkan kain atau handuk ke dalam air tersebut. Peras terlebih dahulu, kemudian usapkanlah ke bagian tubuh anak. Setelah itu, keringkan tubuhnya agar anak tidak menggigil.
3. Mandi Air Hangat
Dalam mengatasi demam, cara-cara yang bisa kamu lakukan kurang lebih sama, yakni dengan menggunakan air hangat. Selain mengompres, mandi air hangat juga cukup efektif untuk anak demam.
Sama halnya dengan kompres, kamu harus perhatikan suhu air yang dipakai untuk mandi. Pastikan air tidak dingin atau terlalu panas agar suhu tubuhnya dapat menurun.
4. Obat Penurun Demam
Dalam mengatasi penyakit, obat merupakan solusi yang sangat ampuh. Ada berbagai obat penurun demam yang bisa kamu gunakan untuk anak seperti ibuprofen atau acetaminophen.
Sebelum memilih obat, sebaiknya kamu konsultasi terlebih dahulu dengan dokter untuk mendapatkan rekomendasi obat yang tepat. Sesuaikan juga dosis dengan usia anak.
BACA JUGA: 7 RESEP MAKANAN LEZAT PENUH KREASI UNTUK TINGKATKAN NAFSU MAKAN ANAK
Itulah cara kompres anak demam yang benar, serta beberapa cara lain untuk mengatasi demam. Seringkali demam bisa kamu sembuhkan di rumah. Namun, jika demamnya tidak kunjung turun, segera bawa si kecil ke dokter anak.
Kamu juga bisa menemukan berbagai produk kesehatan lainnya seperti obat-obatan atau vitamin di Tokopedia. Kunjungi sekarang dan dapatkan harga terbaik!
Penulis: Keefe Adrian