• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

9 Brand Masker Kain Lokal dengan Model Menarik dan Berkualitas

Share

9 Brand Masker Kain Lokal dengan Model Menarik dan Berkualitas

Kini banyak sekali brand lokal yang memproduksi produk fashion, termasuk masker. Memasuki era new normal, yuk gunakan masker dari brand lokal berikut!


Brand Masker Kain Lokal – Kini banyak sekali brand lokal yang bergerak di bidang fashion. Mulai dari fashion wanita, pria, dan juga fashion anak. Karena kini kita memasuki era new normal, masyarakat diharuskan menggunakan masker setiap beraktivitas. Oleh karena itu, banyak dari brand lokal yang memproduksi masker kain.

Mulai dari model yang bervariasi, jenis bahan, dan juga gambarnya bisa dipilih sesuai selera. Dengan menggunakan masker berkualitas dengan model yang menarik, bisa sekaligus meningkatkan percaya diri dan membuat penampilan lebih menarik.

Nah untuk itu, yuk simak 9 pilihan brand masker kain lokal dengan model menarik dan tentunya berkualitas!

tokopedia peduli sehat
Cegah virus dan jaga diri, serta keluarga di Tokopedia Peduli Sehat. Nikmati Flash Sale mulai 10 ribu!

BACA JUGA: Desain Masker yang Unik & Buat Gaya Jadi Stylish

9 Brand Masker Kain Lokal

Sejauh Mata Memandang

Masker Sejauh Mata Memandang
Sumber: Sejauh Mata Memandang

Sejauh Mata Memandang merupakan brand fashion lokal yang memproduksi berbagai masker kain. Terbuat dari sisa bahan produksi yang membuat masker ramah lingkungan. Berkolaborasi dengan Yayasan Dian, Mata Studio, dan Tulus Company juga sekaligus memberikan sumbangan dari hasil penjualan masker kain tersebut.

Sebagian pendapatannya disisihkan untuk membelanjakan para pekerja medis untuk melengkapi kebutuhan medis seperti masker medis demi melawan pandemi yang terjadi saat ini.

Cotton Ink

Masker kain cotton ink
Sumber: Cotton ink

Sudah dikenal sebagai brand fashion lokal ternama di Indonesia, Cotton Ink juga memproduksi masker kain berkualitas. Sudah berdiri sejak 2008, Cotton Ink memproduksi masker kain yang bisa dibeli dengan harga yang cukup murah. Kamu bisa beli masker kain seharga Rp50,000 yang berisi 4 masker kain.

Terdiri dari 3 model pilihan, yaitu masker earloop, masker headloop, dan tie-up.

Bangga Buatan Indonesia
Belanja produk lokal untuk dukung gerakan nasional #BanggaBuatanIndonesia Dukung UMKM Indonesia dan tingkatkan perekonomian Indonesia!

Monstore

Masker Kain Monstore
Sumber: Monstore

Masker kain buatan Monstore terbuat dari bahan katun lembut yang nyaman dan bisa digunakan berulang kali. Untuk kamu yang suka bergaya simple, masker Monstore cocok jadi pilihan. Memiliki desain dengan tampilan monokrom, seperti warna hitam, abu, dan krem. Terdapat juga masker scuba yang bisa jadi pilihan masker sehari-hari.

BACA JUGA: Tips Merawat Masker Kain Scuba Agar Tidak Pudar dan Awet

LEKAT

Masker Kain Melekat
Sumber: melekatsejiwa.com

Dibalut dengan koleksi tampilan masker yang unik dan eye catching, masker kain dari LEKAT cocok untuk kamu yang ingin tampil colorful! Tersedia masker kain untuk dewasa dan anak-anak, sehingga bisa dijadikan sebagai masker yang serasi untuk sekeluarga.

Tersedia dengan bahan katun lembut yang berkualitas ditambah dengan desain yang unik dan menarik. Bukan hanya sekedar masker kain, berbagai atribut fashion seperti outer, kemeja, baju anak, dan lainnya pun bisa kamu pilih!

GHEA Studio

Masker Ghea
Sumber: Ghea Fashion

Brand fashion lokal satu ini adalah milik Ghea Panggabean yang memproduksi masker kain yang khas. Dengan masker ini penampilan akan terlihat keren dan sekaligus ramah lingkungan.

Bahan pada masker kain GHEA Studio ini menggunakan kain katun dan satin yang memiliki desain bolak balik. Brand lokal satu ini juga bekerja sama dengan Gelang Harapan yang menjadikan setiap penjualan masker kain GHEA ini didonasikan untuk para pelaku medis untuk membeli APD, yaitu Alat Pelindung Diri.

ATS The Label

Masker ATS The Label
Sumber: Tokopedia ATS The Label

Semenjak adanya pandemi ini, ATS The Label mendukung kesehatan dan keamanan masyarakat Indonesia. Brand fashion lokal ini memproduksi masker kain yang modis dan juga ramah lingkungan. Setiap masker kain yang dibuat sudah didaur ulang dari sisa kain pembuatan pakaian brand mereka.

Selain masker ini bisa dibeli secara terpisah, ATS The Label memberikan masker kain secara gratis setiap pembelian produk fashion mereka.

Lucky Cla

Masker kain Lucky Cla
Sumber: Tokopedia Lucky Cla

Untuk kamu yang suka dengan tampilan warna yang Playful, masker kain Lucky Cla sangat cocok untuk mu! Selain bahannya yang nyaman digunakan, harga masker kain Lucky Cla tergolong murah, lho! Kamu bisa dapatkannya hanya dengan harga Rp 39,000 saja!

Maryalle

Masker kain
Sumber: Harpers Bazaar Indonesia

Dijual dengan desain warna yang solid, cocok digunakan untuk penampilan sehari-hari. Dengan mengeluarkan biaya Rp 50,000 saja, kamu sudah bisa mendapatkan 2 buah masker kain dan sekaligus membantu dalam pembuatan APD untuk tim medis.

ByArra

Masker Kain
Sumber: Instagram ByArra

Kamu lebih suka masker dengan warna simple? Coba cek masker dari ByArra! Memiliki masker dengan model yang simple sederhana dengan bahan katun yang lembut. Bisa kamu gunakan berkali-kali setelah dicuci dengan bersih.

BACA JUGA: 4 Bahan Masker Terbaik untuk Membuat Masker Kain Sendiri


Itu dia 9 pilihan masker brand lokal yang berkualitas dengan bahan yang nyaman digunakan. Tentunya, dengan pemakaian masker kain di atas, kamu bisa melindungi diri dan orang lain dari berbagai virus. Selain alasan kesehatan, kamu juga bisa tampil tetap menarik dengan pilihan masker yang tepat.

Nah, untuk kamu yang juga ingin cetak masker kain dengan desainmu sendiri, kamu bisa lakukan di Tokopedia! Ada Tokopedia Print yang siap cetak online masker kain dengan proses yang mudah. Terpenting, jangan lupa selalu gunakan masker saat berpergian ya!

jasa printing online
Mau bikin acara, peralatan kantor hingga kebutuhan jualan, tapi bingung print undangan di mana? Print di Tokopedia aja!
© 2009-2025, PT Tokopedia