Lerak (Sapindus rarak) merupakan tumbuhan yang dikenal karena kegunaan buahnya sebagai deterjen tradisional. Batik biasanya dianjurkan untuk dicuci dengan lerak karena dianggap sebagai bahan pencuci paling sesuai untuk menjaga kualitasnya (warna batik). Buah lerak mengandung saponin yang dapat menghasilkan busa dan berfungsi sebagai bahan pencuci, pembersih berbagai peralatan dapur, lantai, bahkan memandikan dan membersihkan binatang peliharaan. Kandungan racun buah lerak juga berpotensi sebagai insektisida.