Tokopedia Digital
Masuk
PulsaPulsaPaket DataPaket DataListrik PLNListrik PLNUang ElektronikUang ElektronikVouchersVouchersAngsuran KreditAngsuran KreditTelkomTelkomTagihan GasTagihan GasInternet & TV KabelInternet & TV KabelStreamingStreamingKartu KreditKartu KreditLainnyaLainnya
Bayar angsuran kredit kamu di Tokopedia
Penyedia Pinjaman
    star review
    Pengalaman bayar Angsuran Kredit di Tokopedia
    4.78/5
    starstarstarstarstar
    10975 ulasan

    Bayar Angsuran Pegadaian Online Lebih Mudah & Hemat di Tokopedia

    Pembayaran Angsuran Pegadaian Online di Tokopedia

    Kini, Anda tidak perlu bayar angsuran pegadaian ke kantor cabang, karena saat ini Tokopedia telah menyediakan portal pembayaran angsuran Pegadaian online. Dalam rangka meningkatkan pelayanan dan mempermudah masyarakat dalam membayar dan mengecek angsuran Pegadaian, Tokopedia bekerjasama dengan berbagai pihak.

    Tokopedia menyediakan berbagai metode pembayaran seperti Kartu Kredit, Debit ATM/Bank, Internet Banking, Pembayaran Instan, Virtual Account, OVO, hingga pembayaran melalui gerai atau mini market terdekat bisa Anda lakukan dengan mudah. Pembayaran Pegadaian online di Tokopedia bisa jadi solusi pembayaran yang sah dengan proses yang mudah dan cepat. Anda juga bisa menghemat tenaga dan waktu dengan melakukan pembayaran angsuran Pegadaian secara online di Tokopedia. Selain itu, Anda bisa mendapatkan berbagai promo dan cashback di waktu-waktu tertentu.

    Selain melakukan pembayaran angsuran Pegadaian online di Tokopedia, Anda juga bisa melakukan pembayaran angsuran penyedia pinjaman lainnya di Angsuran Tokopedia. Tunggu apa lagi? Bayar dan cek angsuran online di Tokopedia sekarang dan nikmati keuntungannya!

    Apa Itu Pegadaian?

    Berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) No. 10 Tahun 1990, pengertian Pegadaian adalah kegiatan menjaminkan barang-barang berharga kepada pihak tertentu, guna mendapatkan sejumlah uang senilai barang yang dijaminkan yang akan ditebus sesuai dengan kesepakatan antara nasabah dengan lembaga gadai.

    Sedangkan berdasarkan Undang-Undang Hukum Perdata (KUHP) Pasal 1150, Gadai adalah suatu hak yang diperoleh seorang yang berpiutang atas suatu barang bergerak yang diserahkan kepadanya oleh seorang yang memiliki utang atau seorang lain atas namanya dan memberikan kekuasaan kepada orang yang berpiutang itu untuk mengambil pelunasan dari barang tersebut diprioritaskan daripada orang yang berpiutang lainnya, dengan pengecualian biaya untuk melelang barang tersebut dan biaya yang telah dikeluarkan untuk menyelamatkan setelah barang itu digadaikan.

     

    Sekilas Tentang PT Pegadaian (Persero)

    Di Indonesia sendiri, PT Pegadaian (Persero) merupakan lembaga penyedia layanan gadai yang telah populer dan terpercaya. Pegadaian berkomitmen menjadi solusi bisnis terpadu dan market leader terutama pada bisnis berbasis gadai berbagai produk Pegadaian bisa kamu gunakan untuk mengatasi permasalahan keuangan yang kamu miliki.

    Sejarah Pegadaian

    Latar belakang berdirinya lembaga Pegadaian di Indonesia (PT Pegadaian Persero) adalah utuk mencegah ijon, rentenir, dan pinjaman tidak wajar lainnya, meningkatkan kesejahteraan rakyat kecil serta mendukung program pemerintah di bidang ekonomi dan pembangunan nasional

    Sejarah panjang lembaga Pegadaian dimulai saat VOC mendirikan Bank Van Leening sebagai lembaga keuangan yang memberikan kredit dengan sistem gadai yang kemudian diambil alih oleh pemerintah Inggris pada 1811 di mana masyarakat kala itu mendapatkan keleluasaan lebih dalam mendirikan usaha pegadaian.

    Hingga pada 1901, Pegadaian negara didirikan untuk pertama kalinya di Sukabumi, Jawa Barat pada tanggal 1 April 1901. Pada 1905, Pegadaian menjadi bentuk lembaga resmi “JAWATAN” yang kemudian bentuk badan hukumnya berubah ke “PN” pada 1961 berdasarkan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perpu) No. 19 Tahun 1960 Jo Peraturan Pemerintah (PP) No. 178 Tahun 1961

    Bentuk badan hukum lembaga pegadaian kemudian berubah lagi pada 1969 dari “PN” menjadi “Perjan” berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) No. 7 Tahun 1969 dan menjadi "Perum" pada 1990 berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) No. 10 Tahun 1990 yang diperbarui dengan Peraturan Pemerintah (PP) No. 103 Tahun 2000.

    Baru pada 2012, lembaga Pegadaian kemudian menjadi “Persero”, tepatnya pada tanggal 1 April 2012 berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) No. 51 Tahun 2011 dan terus memberikan layanan keuangan berbasis gadai kepada masyarakat luas.

    Fungsi Pegadaian

    Secara umum, berikut adalah fungsi serta manfaat dari Pegadaian untuk para nasabahnya:

    • Menciptakan dan mengembangkan usaha-usaha lain yang menguntungkan bagi pegadaian maupun kepada masyarakat.
    • Mengelola penyaluran uang pinjaman atas dasar hukum gadai dengan cara mudah, cepat, aman dan hemat.
    • Mengelola keuangan, perlengkapan, kepegawaian, pendidikan dan pelatihan.
    • Melakukan penelitian dan pengembangan serta mengawasi pengelolaan pegadaian.
    • Mengelola organisasi, tata kerja dan tata laksana pegadaian.
    • Membina pola perkreditan agar benar-benar terarah dan bermanfaat, bila perlu memperluas daerah operasinya.
    • Berperan serta dalam mencegah adanya pemberian yang tidak wajar, pegadaian gelap dan praktik riba.

    Kantor Pegadaian

    Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa mengunjungi langsung kantor pusat Pegadaian di Jl. Kramat Raya 162 Jakarta Pusat atau hubungi Call Center Pegadaian di 1500569 untuk mengetahui alamat kantor cabang Pegadaian terdekat di daerahmu.

    Cara Cek Angsuran Pegadaian Online

    Anda dapat melakukan cek cicilan Pegadaian secara online tanpa harus pergi ke kantor cabang Pegadaian. Tokopedia memberikan kemudahan bagi Anda untuk mengetahui rincian angsuran Pegadaian yang perlu dibayarkan, berikut cara cek cicilan Pegadaian online via Tokopedia:

    1. Kunjungi laman Tokopedia Angsuran
    2. Pilih kategori Pegadaian
    3. Masukan kode pembayaran cicilan Pegadaian Anda
    4. Rincian tagihan angsuran Pegadaian akan otomatis muncul jika nomor kontrak yang Anda tepat.
    5. Cara cek tagihan angsuran Pegadaian lainnya adalah dengan mengunjungi situs resmi Pegadaian.

    Cara Bayar Cicilan Pegadaian Online

    Sesuai dengan visi solusi bisnis terpadu dan market leader terutama pada bisnis berbasis gadai, kini bayar cicilan pegadaian bisa dilakukan secara online. Tokopedia menjadi salah satu media yang menawarkan layanan bayar cicilan pegadaian secara online yang mudah dan juga aman.

    Cara Bayar Cicilan Pegadaian Online dengan Aplikasi Tokopedia

    Untuk membayar cicilan pegadaian secara online di Tokopedia, berikut langkah-langkah yang bisa Anda lakukan:

    1. Buka aplikasi Tokopedia dan buka menu Top-Up & Tagihan dan pilih kategori Pegadaian.
    2. Pastikan akun Tokopedia milikmu sudah ter-verifikasi dan masukkan Kode Bayar pegadaian milikmu.
    3. Klik tombol Beli/Bayar, selanjutnya, akan muncul detail tagihan cicilan pegadaian yang harus kamu bayar. Kemudian klik tombol Lanjut.
    4. Terakhir, pilih metode pembayaran cicilan pegadaian melalui internet banking, kartu kredit, atau metode pembayaran instan seperti e-Pay BRI, Mandiri Clickpay, Klik BCA. Dan yang paling menarik, kamu bisa bayar tagihan PDAM melalui Tokopedia lewat Alfamart dan Indomaret.

     

    Cara Bayar Cicilan Pegadaian Online dengan Pembayaran di Indomaret

    Berikut cara pembayaran cicilan pegadaian di Indomaret melalui aplikasi atau website Tokopedia:

    1. Buka aplikasi Tokopedia dan buka menu Top-Up & Tagihan dan pilih kategori Pegadaian.
    2. Pastikan akun Tokopedia milikmu sudah ter-verifikasi dan masukkan Kode Bayar Pegadaian milikmu.
    3. Klik tombol Beli/Bayar, selanjutnya, akan muncul detail tagihan cicilan pegadaian yang harus kamu bayar. Kemudian klik tombol Lanjut.
    4. Pada laman metode pembayaran, pilih metode pembayaran cicilan pegadaian melalui Indomaret.
    5. Di halaman berikutnya akan muncul Kode Pembayaran.
    6. Tunjukkan kode tersebut ke kasir Indomaret terdekat untuk melakukan pembayaran. Pembeli akan dikenakan biaya administrasi Rp2.500.
    7. Anda akan mendapatkan struk pembayaran. Simpan struk tersebut sebagai bukti pembayaran.

    Catatan: Batas waktu pembayaran adalah 1 hari sejak kode pembayaran diberikan. Jika tidak melakukan pembayaran setelah 1 hari, pembayaran tagihan cicilan pegadaian Anda akan dianggap batal.

     

    Cara Bayar Cicilan Pegadaian Online dengan Pembayaran di Alfamart

    Berikut cara pembayaran cicilan pegadaian di Alfamart melalui aplikasi atau website Tokopedia:

    1. Buka aplikasi Tokopedia dan buka menu Top-Up & Tagihan dan pilih kategori Pegadaian.
    2. Pastikan akun Tokopedia milikmu sudah ter-verifikasi dan masukkan Kode Bayar Pegadaian milikmu.
    3. Klik tombol Beli/Bayar, selanjutnya, akan muncul detail tagihan cicilan pegadaian yang harus kamu bayar. Kemudian klik tombol Lanjut.
    4. Pada laman metode pembayaran, pilih metode pembayaran cicilan pegadaian melalui Alfamart.
    5. Di halaman berikutnya akan muncul Kode Pembayaran.
    6. Tunjukkan kode tersebut ke kasir Alfamart terdekat untuk melakukan pembayaran. Pembeli akan dikenakan biaya administrasi Rp2.500.
    7. Anda akan mendapatkan struk pembayaran. Simpan struk tersebut sebagai bukti pembayaran.

    Catatan: Batas waktu pembayaran adalah 1 hari sejak kode pembayaran diberikan. Jika tidak melakukan pembayaran setelah 1 hari, pembayaran tagihan cicilan pegadaian Anda akan dianggap batal.

     

    Cara Bayar Cicilan Pegadaian Online dengan Pembayaran di Kantor Pos

    Berikut cara pembayaran cicilan pegadaian di Alfamart melalui aplikasi atau website Tokopedia:

    1. Buka aplikasi Tokopedia dan buka menu Top-Up & Tagihan dan pilih kategori Pegadaian.
    2. Pastikan akun Tokopedia milikmu sudah ter-verifikasi dan masukkan Kode Bayar Pegadaian milikmu.
    3. Klik tombol Beli/Bayar, selanjutnya, akan muncul detail tagihan cicilan pegadaian yang harus kamu bayar. Kemudian klik tombol Lanjut.
    4. Pada laman metode pembayaran, pilih metode pembayaran cicilan pegadaian melalui Kantor Pos.
    5. Di halaman berikutnya akan muncul Kode Pembayaran.
    6. Tunjukkan kode tersebut ke petugas Kantor Pos terdekat untuk melakukan pembayaran. Pembeli akan dikenakan biaya administrasi Rp2.500.
    7. Anda akan mendapatkan struk pembayaran. Simpan struk tersebut sebagai bukti pembayaran.

    Catatan: Batas waktu pembayaran adalah 1 hari sejak kode pembayaran diberikan. Jika tidak melakukan pembayaran setelah 1 hari, pembayaran tagihan cicilan pegadaian Anda akan dianggap batal.

    Frequently Asked Questions

    Kapan Saya Bisa Membayar Angsuran Pegadaian Online di Tokopedia?

    Anda bisa membayar angsuran Pegadaian online kapan saja di Tokopedia. Sistem pembayaran di Tokopedia beroperasi selama 24 jam setiap hari. Selalu bayar tagihan angsuran Pegadaian Online Anda sebelum tanggal jatuh tempo perjanjian kontrak. Jika Anda lupa atau tidak tahu kapan silahkan cek pada laman www.tokopedia.com/angsuran lalu masukan nomor kontrak Anda, atau melihat rincian pembayaran bulan sebelumnya.

     

    Apakah Bisa Membayar Angsuran Pegadaian Online dengan Kartu Kredit?

    Tidak. Pembayaran angsuran Pegadaian tidak dapat dilakukan dengan kartu kredit pada situs Tokopedia.

     

    Berapa Tagihan dan Bunga Cicilan Pegadaian Online Saya?

    Anda dapat mengecek tagihan dan bunga cicilan Pegadaian Online melalui Tokopedia dengan memasukkan nomor kontrak atau nomor pelanggan pada laman situs tokopedia.com/angsuran atau melalui aplikasi mobile Tokopedia. Sistem Tokopedia akan secara otomatis menerbitkan rincian Tagihan Anda.

    Kendala Pembayaran Angsuran Pegadaian Online di Tokopedia

    Saat ini Tokopedia semakin memudahkan Anda untuk melakukan pembayaran tagihan angsuran Pegadaian Online Anda yang berupa tagihan angsuran Pegadaian Online. Anda dapat membaca kembali syarat dan ketentuan terkait proses pembayaran angsuran Pegadaian Online melalui Tokopedia agar dapat menghindari kendala terkait pembayaran angsuran kredit Anda.

     

    Pembayaran Pegadaian Online di Tokopedia Gagal

    Apabila pembayaran tagihan yang Anda lakukan sudah dinyatakan berhasil oleh pihak Tokopedia, namun tagihan pembayaran masih muncul, Anda bisa langsung menghubungi pihak Biller/Penyedia Pinjaman agar dapat dilakukan pengecekan lebih lanjut.

    Jika terdapat kendala lebih lanjut dan tagihan masih muncul, Anda bisa menghubungi Customer Care Tokopedia.

     

    Pembayaran Pegadaian Online Sudah Berhasil Namun Tagihan Masih Muncul

    Apabila pembayaran tagihan yang Anda lakukan sudah dinyatakan berhasil oleh pihak Tokopedia, namun tagihan pembayaran masih muncul, Anda bisa langsung menghubungi pihak Biller/Penyedia Pinjaman agar dapat dilakukan pengecekan lebih lanjut.

    Jika terdapat kendala lebih lanjut dan tagihan masih muncul, Anda bisa menghubungi Customer Care Tokopedia.

    Syarat dan Ketentuan Pembayaran Angsuran Pegadaian Online

    Berikut syarat dan ketentuan pembayaran angsuran Pegadaian Online di Tokopedia:

    1. Pastikan kamu sudah memiliki akun Tokopedia dan sudah melakukan verifikasi nomor handphone.
    2. Tokopedia tidak mengenakan biaya administrasi apapun pada pembayaran angsuran Pegadaian Online. Apabila saat pembayaran kamu dikenakan biaya administrasi, itu merupakan biaya administrasi dari masing-masing biller/penyedia pinjaman.
    3. Dalam 1 transaksi, jumlah total tagihan yang ditampilkan adalah seluruh komponen biaya yang meliputi akumulasi seluruh tagihan bulanan yang belum terbayarkan, denda (bila ada), dan biaya administrasi (bila ada).
    4. Pembayaran angsuran Pegadaian Online yang dilakukan setelah tanggal jatuh tempo setiap bulannya akan dikenakan denda. Penetapan tanggal jatuh tempo pada setiap biller berbeda dan bergantung pada kebijakan masing-masing biller.
    5. Tokopedia tidak bertanggung jawab atas kesalahan pembayaran angsuran Pegadaian Online yang dikarenakan kesalahan input nomor pelanggan atau nomor kontrak oleh pengguna.
    6. Pihak resmi Tokopedia tidak pernah meminta email dan password akun pengguna. Mohon untuk tidak memberikan data tersebut ke pihak manapun.
    7. Proses verifikasi pembayaran angsuran Pegadaian Online bisa memakan waktu hingga 2×24 jam.
    8. Informasi lebih lanjut seputar pembayaran dan hal yang berkaitan dengan angsuran Pegadaian Online dapat ditanyakan langsung pada masing-masing biller.
    Keamanan
    PCI LogoVisa LogoMastercard LogoJ/Secure LogoTKP Trust Logo
    Download
    Get it on Google PlayDownload on the App Store