Sesungguhnya pernikahan bukan sekedar lisan yang mengucapkan akad dan dua tangan yang berjabat.
Tetapi pernikahan sejatinya adalah tentang perjanjian agung dengan Allah, sumpah tertinggi yang diikrarkan dengan kalimat Allah, dan akan dipertanggungjawabkan di pengadilan Allah dengan begitu detail.
Karena itulah mengilmui pernikahan itu harus utuh dan sempurna walaupun tidak ada pasangan yang sempurna dalam mahligai cinta.
Dengan narasi yang lembut dan menceritakan kisah-kisah dari para generasi emas terdahulu dalam biduk rumah tangga mereka, buku ini mengupas segala sisi yang berkaitan tentang proses menjemput belahan jiwa, saat menginjakkan kaki di atas pernikahan, sampai ilmu setelah menikah sebagai bekal perjalanan bahtera rumah tangga berlayar menuju keridhaan Allah.
Judul : ME & MY HALF DIEN Penulis : Abu Bassam Oemar Mita Penerbit : Bassam Publishing Ukuran : 14,00 x 21,00 cm Jenis Cover : Soft cover laminating doff Jenis Kertas : Art Karton Tebal : 312 hal Harga : 150.000